8 Rekomendasi Kado untuk Bayi yang Bisa Anda Coba – SuaraBorneo.com
Connect with us
FILE-MASAK-15

Umum

8 Rekomendasi Kado untuk Bayi yang Bisa Anda Coba

Published

on

Sumber foto: https://pixabay.com/photos/baby-child-sleeping-asleep-napping-21998/

SUARABORNEO.COM – Bingung mencari kado untuk bayi? Mendengar seorang teman atau kerabat melahirkan pasti membuat Anda ikut bahagia. Namun ketika berencana untuk menjengukkan, tidak sedikit yang berpikir kira-kira hadiah apa yang pas?

Memang orang tua si kecil pasti sudah menyiapkan semua perlengkapannya. Tetapi dengan memberikan sesuatu, bisa membuatnya semakin bahagia. Perhatian kecil pun bisa menjadi hadiah teristimewa.

8 Inspirasi Kado untuk Bayi yang Paling Bermanfaat

Sebelum membelikan sebuah kado untuk bayi baru lahir, jangan hanya terpikir harganya. Meski tidak mahal, pastikan barang tersebut bermanfaat. Jenisnya bisa bermacam-macam, mulai dari pakaian, perlengkapan mandi, mainan dan lainnya.

Kado untuk bayi perempuan lebih bervariatif karena bisa mendandaninya dengan banyak gaya. Tapi, ketika memilihnya, utamakan manfaatnya. Hadiah terbaik bagi bayi adalah yang membuat mereka nyaman ketika memakainya.

Namun, semua kembali lagi, harus tetap membuat buah hati dan si ibu merasa senang. Berikut beberapa alternatif kado untuk bayi yang bisa menjadi pilihan.

1. Pakaian
Barang satu ini sangat lazim menjadi kado ketika akan datang ke rumah sahabat yang baru melahirkan. Bentuknya yang lucu-lucu sering membuat gemas. Apalagi warnanya yang sangat cantik.

Ketika membeli pakaian untuk bayi, sebaiknya memilih satu ukuran lebih besar karena pertumbuhannya cepat. Jika membeli sesuai ukuran sebenarnya, maka dalam waktu dekat pakaian tersebut tidak akan muat lagi.

Pilihlah model baju tanpa tambahan pernak-pernik karena manik-manik atau hiasan lain bisa terlepas ketika si bayi menariknya.

Apabila tertelan dapat menimbulkan bahaya. Bahan pakaian juga harus mendapat perhatian. Pastikan bisa menyerap keringat dengan sempurna agar bayi tetap nyaman.

2. Perlengkapan Mandi
Perlengkapan mandi juga sangat pas sebagai kado untuk bayi cowok maupun cewek. Sabun mandi, shampoo, cologne, baby oil dan minyak telon adalah perlengkapan yang setiap hari dibutuhkan. Agar lebih praktis, Anda bisa membeli dalam bentuk paket dengan kemasan cantik.

Anda juga bisa memilih item dari brand yang berbeda kemudian membungkusnya sendiri. Pengemasan yang rapi dapat membuatnya terlihat elegan dan mahal. Kado dari Anda ini akan menjadi barang yang pasti berguna.

3. Mainan
Menurut ahli, mainan sangat penting untuk membantu perkembangan motorik anak. Warna dan bentuknya bisa menjadikan mereka fokus dan berkonsentrasi pada barang tersebut. Untuk bayi, bisa memilih jenis mainan yang dapat menimbulkan suara namun tidak nyaring.

Sebelum membeli, pastikan bahannya lembut dan tidak ada bagian yang bisa menimbulkan luka atau menggores kulitnya. Bahan karet biasanya selain aman juga mudah untuk membersihkannya, cukup dengan deterjen khusus untuk bayi.

4. Alat Pumping
Alat pumping penting bagi ibu bayi ketika menyiapkan asupan minuman untuk buah hati. Meski sebenarnya menyusui secara langsung lebih baik, alat ini diperlukan pada saat buah hati belum dapat mengisap.

Selain itu, alat ini juga penting ketika si ibu akan meninggalkan buah hati untuk bekerja.

Dengan melakukan pumping, kebutuhan ASI untuk bayi bisa tercukupi. Bahkan ibu bisa menyetok dalam jumlah cukup mulai dari cuti melahirkan.

5. Perlengkapan Makan
Barang ini memang belum diperlukan sebelum bayi berumur 6 bulan atau mulai mengenal MPASI. Namun, tidak ada salahnya menjadikan sebagai kado. Pilihlah produk yang aman untuk bayi.

Dalam satu set alat makan biasanya terdiri dari mug bertutup, piring, mangkok, sendok dan garpu. Anda juga bisa memilih jenis sendok dan garpu dari bahan silikon yang jika terkena makanan terlalu panas akan berubah warna. Ini bisa menjadi indikator apakah makanan atau minuman siap untuk diberikan pada bayi.

6. Tas Bayi
Diaper bag atau tas bayi biasanya terdiri dari beberapa sekat untuk menyimpan pakaian, popok, minuman dan makanan. Ada yang berukuran besar dan kecil yang simpel. Jenis tas kecil cocok dibawa si ibu ketika pergi imunisasi atau jalan-jalan.

Sebaiknya memilih yang berbahan lembut karena ketika si ibu membawanya sambil menggendong bayi, bisa saja kulitnya mengenai permukaan tas tersebut. Model tas ini lucu-lucu, Anda sendiri pun pasti suka.

7. Dekorasi Kamar Bayi
Salah satu barang yang sering terlupa ketika ibu membeli perlengkapan bayi adalah dekorasi. Calon orang tua biasanya lebih fokus ke barang yang langsung berkaitan dengan buah hati.

Jika Anda membelikan dekorasi kamar bayi sebagai kado, bisa membuat mereka merasa sangat senang. Perhatian spesial akan terus teringat. Apalagi banyak baby shop yang menyediakan pernak-pernik lucu untuk menghias kamar buah hati.

8. Sarung Guling dan Bantal
Berikutnya, satu set sarung guling bantal bisa menjadi kado istimewa. Pilihkan yang berbahan lembut agar bayi merasa nyaman ketika menggunakannya. Kelebihan sarung guling lembut adalah cocok untuk si kecil yang imut, model, warna dan motifnya sangat banyak.

Tidur dengan diapit guling bersarung lembut dapat membuat si kecil nyenyak dan terlihat lebih imut. Sarung juga dapat melindungi guling dari debu dan kotoran. Bahannya mudah untuk dicuci sehingga semua noda bisa cepat hilang.

Anda bisa membeli sarung guling lembut di Blibli, marketplace yang menyediakan perlengkapan rumah tangga secara lengkap. Blibli menyediakan produk berkualitas dengan banyak pilihan motif dan warna.

Berbelanja di marketplace satu ini juga praktis, tinggal buka aplikasi, pilih produk, membayar dan seller akan segera mengirimnya.

Banyak pilihan kado untuk bayi yang bisa menjadi alternatif. Soal harga tersedia dari yang ekonomis sampai cukup mahal. Jika ingin membelinya, Anda bisa menyesuaikan dengan budget yang tersedia. [ady/rls]

Bagikan ke

Banjarmasin

UPZ Bank Kalsel Bantu 100 Mahasiswa UNISKA Beasiswa Rp 200 Juta

Published

on

Penyerahan bantuan ini dilakukan oleh Direktur Operasional Bank Kalsel, Ahmad Fatrya Putra, kepada Ketua Badan Pembina Yayasan Uniska Hj Rahmi Hayati Tadjudinnoor. (Foto/Ist) 

BANJARMASIN, SuaraBorneo.com – Bank Kalsel kembali menunjukkan komitmennya terhadap dunia pendidikan di Banua melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dengan memberikan bantuan beasiswa sebesar Rp200 juta kepada 100 mahasiswa/i dari keluarga pra sejahtera yang sedang menempuh pendidikan di Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari (UNISKA MAB) Banjarmasin.

Penyerahan bantuan ini dilakukan oleh Direktur Operasional Bank Kalsel, Ahmad Fatrya Putra, kepada Ketua Badan Pembina Yayasan Uniska Hj Rahmi Hayati Tadjudinnoor, dengan disaksikan Wakil Rektor III UNISKA MAB Banjarmasin H. Idzani Muttaqin, ST., MT; Direktur UPZ Bank Kalsel, M. Fajri Muhtadi, perwakilan dari Divisi Usaha Syariah, dan Kepala Bank Kalsel Cabang Syariah Banjarmasin, Kamis (30/11/2023).

Dalam sambutannya, Direktur Operasional Bank Kalsel, Ahmad Fatrya Putra, berharap agar bantuan ini merupakan program Pendidikan Bank Kalsel melalui UPZ dalam rangka mencerdaskan bangsa, sehingga dapat memberikan semangat baru bagi para mahasiswa/i penerima beasiswa untuk menyelesaikan pendidikan mereka di UNISKA MAB Banjarmasin.

“Saya berharap dengan adanya bantuan ini mereka bisa bersemangat lagi untuk menempuh pendidikan hingga sarjana. Selain itu, bantuan beasiswa yang diberikan hari ini dari zakat Karyawan/I yang disisihkan 2,5% setiap bulannya begitu juga dari nasabah setia Bank Kalsel, yang kemudian dana tersebut dikelola dan diberikan kepada mereka sesuai dengan 8 asnaf, dan beasiswa yang disalurkan pada hari ini merupakan program Pendidikan untuk pelajar hingga mahasiswa/I pra Sejahtera yang sedang menempuh Pendidikan,” ucap Fatrya.

Sementara itu, Ketua Badan Pembina Yayasan Uniska Hj Rahmi Hayati Tadjudinnoor menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan beasiswa dari Bank Kalsel melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) yang kemudian disalurkan kepada mahasiswa/i UNISKA MAB Banjarmasin. Semoga Bantuan ini bisa sedikit meringankan beban mereka untuk menyelesaikan pendidikan sarjananya.

“Kita mengucapkan terima kasih atas berbagai bantuan dan kolaborasi yang telah diberikan oleh Bank Kalsel hingga saat ini. Tentunya kerjasama antara UNISKA dan Bank Kalsel dapat terus berkembang dan diharapkan kedepannya bisa terus dilanjutkan,” pungkas Rahmi.

Sebagai Informasi, bagi masyarakat yang ingin menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu mereka yang membutuhkan, bisa berpartisipasi dalam program-program kegiatan yang diinisiasi oleh Bank Kalsel melalui UPZ. Donatur dapat menyalurkan zakat, infak, dan sedekah melalui rekening Bank Kalsel Syariah dengan nomor 6500844928 (Zakat) dan 6500846214 (Infak dan sedekah) atas nama Unit Pengumpul Zakat Bank Kalsel dan bisa konfirmasi transfer melalui WA UPZ di nomor 0811505153. [adv/ad]

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

DP3APPKB Kapuas menggelar sosialisasi Pencegahan Perkawinan Usia Anak

Published

on

Sosialisasi Pencegahan Perkawinan Usia Anak digelar DP3APPKB Kabupaten Kapuas di Aula Kantor Bappelitbangda Kapuas Kamis (30/11/2023). (foto/Suhaili).

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Pemerintah Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) menggelar Sosialisasi Pencegahan Perkawinan Usai Anak, Kamis (30/11/2023).

Kegiatan bertempat di Aula Kantor Bappelitbangda Kapuas adalah kerja sama DP3APPKB Kapuas dengan DP3APPKB Provinsi Kalteng.

Kegiatan dihadiri OPD lingkup Pemkab Kapuas pihak Kemenag Pengadilan Agama diikuti para pelajar SMP SMA dan MAN.

Kadis DP3APPKB Kapuas dr Setya Utami mengatakan kegiatan sosialisasi sekaligus terkait stunting memberikan pemahaman karena perkawinan usia anak akan berdampak tidak baik.

“Dampaknya justru melanggar undang-undang dan tentu harus dicegah,” katanya.

Dikatakan berangkat dari niat baik yang kita sampaikan dalam sosialisasi ini berdasar
data di Indonesia perkawinan usia anak tinggi khususnya di Kabupaten Kapuas Kalteng.

Oleh karena itulah perkawinan usia anak harus dihindari karena dampaknya justru berpengaruh buruk terhadap kondisi anak.

Lebih lanjut dikatakan selain terjadi kasus KDRT juga melahirkan generasi stunting. Peran orang tua dalam hal ini menjadi penting memberikan pemahaman kepada anak-anak.

“Harapannya melalui sosialisasi ini nantinya dapat memberikan pesan-pesan yang baik terutama bagi anak-anak yang memiliki potensi dan masa depan untuk kemudian secara bersama-sama menyampaikannya,” tutupnya. (ujang/ery-SB).

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Paripurna Dewan RAPBD Kapuas 2024 Disepakati

Published

on

Rapat paripurna DPRD Kapuas terkait kesepakatan RAPBD Kabupaten Kapuas tahun 2024 di Kantor DPRD Kapuas Kamis (30/11/2023). (foto/Suhaili).

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Setelah melalui mekanisme pada tingkat pembahasan RAPBD Kabupaten Kapuas Tahun Anggaran (TA) 2024 disepakati dalam rapat paripurna DPRD Kapuas masa persidangan 13 di Kantor DPRD Kapuas, Kamis (30/11/2023).

Rapat paripurna itu dihadiri Forkopimda Sekda OPD lingkup Pemkab Kapuas anggota DPRD serta undangan lainnya.

Kesepakatan RAPBD Kabupaten Kapuas oleh pihak eksekutif dan DPRD melalui penandatanganan berita acara oleh Ketua DPRD Kapuas Ardiansah Waket I Yohanes Waket II Epan Rahman Saputra serta Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi.

Sebelumnya penyampaian pendapat akhir 7 fraksi DPRD Kapuas yang intinya menyatakan sepakat RAPBD tahun 2024.

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi menyampaikan terima kasih disepakati RAPBD Kabupaten Kapuas tahun 2024.

“Saya mengapresiasi atas kerja sama sinergi yang baik meski ada dinamika adalah hal wajar. Namun semuanya untuk kesejahteraan masyarakat dalam rangka menjalankan program pembangunan dan kemajuan Kapuas ke depannya,” katanya.

Sementara itu Ketua DPRD Kapuas Ardiansah mengatakan dengan disepakatinya RAPBD maka semuanya dalam rangka meningkatkan program pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. (ujang/ery-SB).

Bagikan ke
Continue Reading

Kaltara

Qariah Asal Kaltara Raih Juara 1 di MTQ Pertama Antar Bangsa se-Borneo

Published

on

Qariah asal Kalimantan Utara (Kaltara), Andi Fadilatul Awwaliyah berhasil mendapatkan juara 1 pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Pertama Antar Bangsa se-Borneo tahun 2023. (Foto/Ist)

TANJUNG SELOR, SuaraBorneo.com – Qariah asal Kalimantan Utara (Kaltara), Andi Fadilatul Awwaliyah berhasil mendapatkan juara 1 pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Pertama Antar Bangsa se-Borneo tahun 2023 yang dilaksanakan pada hari Rabu (29/11/2023) di Aula Masjid Raya Mujahidin Pontianak, Kalimantan Barat.

MTQ tersebut merupakan kali pertama digelar dengan peserta berasal dari 3 negara di pulau Borneo yaitu dari Indonesia yang diikuti oleh seluruh Provinsi di Kalimantan, Malaysia diwakili dari Sabah, Sarawak, dan Labuan, serta Brunei Darussalam.

Diinisiasi oleh Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Kalimantan Barat, kali ini MTQ mengusung tema “Membumikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan beragama di Bumi Borneo” dengan cabang lomba Tilawah Al-Qur’an.

Dengan peserta berjumlah 16 orang putra dan putri dari 3 negara yang berdomisili di pulau Borneo, Andi Fadilatul Awwaliyah, Qariah asal Kaltara berhasil menyabet juara 1 Tilawatil Qur’an Putri.

Rombongan Kaltara yang dipimpin oleh Ketua LPTQ Provinsi Kaltara, Datu Iqro Ramadhan, S.Sos, M.Si. berhasil mengantarkan putri asli Kaltara tersebut menuju puncak podium MTQ melawan peserta dari Provinsi lain dan 2 negara tetangga.

Prestasi yang membanggakan ini diharapkan menjadi semangat bagi Qari dan Qariah di bumi Benuanta sehingga pada ajang berikutnya dapat membawa nama harum Kalimantan Utara di event yang lebih besar. (mddkisp)

Bagikan ke
Continue Reading

Daerah

Polsek Aluh Aluh Salurkan Baksos Polres Banjarbaru Untuk Warga Aluh Aluh

Published

on

Penyerahan Baksos oleh Wakapolres Banjarbaru KOMPOL Winda Adhiningrum dan di dampingi Kapolsek Aluh Aluh IPDA Muslim. (Foto/Ist)

ALUH ALUH, Suaraborneo.com – Tidak hanya warga Kecamatan Beruntung Baru yang menerima bantuan sosial dari Polres banjarbaru, tapi Warga di kecamatan Aluh Aluh juga menerima bantuan Sosial Kapolres banjarbaru yang acara nya bersamaan dengan acara Baksos di Kecamatan Beruntung baru.

Acara Baksos di laksanakan pada hari Selasa (28/11/2023) pada pukul 11.00 Wita di halaman Polsek Aluh Aluh, Kecamatan Aluh Aluh ada 19 Desa dan penerima baksos ada 6 Desa.

Acara baksos di hadiri langsung Wakapolsek Banjarbaru KOMPOL Winda Adhiningrum, Kabag SDM KOMPOL Tukiman, Kapolsek Aluh Aluh IPDA Muslim, perwakilan Camat Aluh Aluh Sekcam Seger, perwakilan Danramil Aluh Aluh Babinsa SERMA Jailani, serta semua yang ikut hadir dalam cara tersebut.

Kapolsek Aluh aluh IPDA Muslim menyambut kedatangan Wakapolres Banjarbaru.

“Selamat datang Wakapolres dan para rombongan, dalam acara ini saya menyampaikan wilayah Kecamatan Aluh Aluh memiliki 19 desa, tapi dalam acara ini untuk penerimaan Baksos berupa sembako hanya 6 desa penerima yang masih dekat dengan wilayah Polsek,” tuturnya.

Selanjutnya Kapolsek Aluh Aluh Juga menambahkan.

“Untuk desa yang belum menerima kami upayakan bantuan nanti akan di antar oleh Babinkamtibmas dan mohon maaf jika ada kekurangan dalam sambutan dan jarak tempuh dari Banjarbaru ke Aluh Aluh lumayan jauh,” imbuhnya.

Di sampaikan dalam sambutannya Wakapolres Banjarbaru KOMPOL Winda menyampaikan pesan dan permintaan maaf dari Kapolres Banjarbaru, tidak bisa hadir di karenakan Kapolres ada acara mendadak di luar daerah.

“Terima kasih kepada Kapolsek Aluh Aluh beserta anggota dan para tamu undangan, serta permintaan maaf dari pak Kapolres yang tidak bisa hadir karena beliau ada rapat Bawaslu. Program bantuan sosial ini merupakan kegiatan untuk meringankan beban masyarakat,” jelasnya.

Tidak hanya itu, Wakapolres juga menyampaikan pesan tentang pemilu damai.

“Tahun 2024 merupakan tahun pesta Demokrasi, dan kami harapkan semua masyarakat khususnya masyarakat Aluh Aluh di acara pemilu bisa berjalan damai, aman dan Lancar. Keperdulian tersebut dapat terjalin hubungan yang harmonis antara Polri dan masyarakat sehingga Polisi makin di cintai masyarakat,” ungkapnya.

Selanjutnya saat kami wawancarai Pambakal (Kepala Desa) Harun, sebagai perwakilan warga desa Aluh Aluh Besar juga mengucapkan ucapan terima kasih atas bantuan yang di berikan kepada warganya.

“Saya Pambakal Aluh Aluh Besar mewakili warga selaku penerima bantuan sekaligus atas nama pemerintahan desa mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tinggi nya kepada Kapolres banjarbaru untuk kepedulian kepada warga kami.

Dan bukan kali pertama bantuan dari Polres Banjarbaru memberikan bantuan untuk warga, serta harapan kami sebagai Pemerintah Desa dan atas nama penerima bantuan, agara bantuan ini tetap berjalan dan perlu di tambah jumlahnya, karena masih banyak warga kami yang membutuhkan,” tutupnya. (Erick)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Deteksi Dini Penyalahgunaan Narkotika Pejabat Kapuas Tes Urine

Published

on

Pelaksanaan tes urine bagi ASN pejabat eselon II dan III lingkup Pemkab Kapuas oleh tim P4GN Kabupaten Kapuas di Aula Rujab Bupati Kapuas Rabu (29/11/2023). (foto/Suhaili).

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Ratusan aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas menjalani tes urine. Mereka adalah pejabat eselon II dan III, Rabu (29/11/2023).

Kegiatan dilaksanakan oleh tim terpadu Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) Kabupaten Kapuas Kapuas bertempat di Aula
Rujab Bupati Kapuas.

Kegiatan langsung dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi dan Sekda Septedy.

Ketua Pelaksana Harian P4GN Kabupaten Kapuas Hj Marlina Kasfiatie yang juga Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Kapuas mengatakan pelaksanaan tes urine bagi seluruh pejabat eselon II dan III dalam rangka deteksi dini penyalahgunaan narkotika.

“Hari kita melaksanakan tes urine. Ada sebanyak 137 pejabat yang mengikuti tes urine dari OPD hingga pemerintah kecamatan,” katanya.

Dikatakan tes urine bagi para pejabat belum semuanya namun akan dilanjutkan kembali karena belum bisa hadir kesibukan di dinasnya.

“Untuk hasilnya satu hari sesudah pelaksanaan tes urine hari ini. Harapannya mudah-mudahan semuanya negatif karena tujuan tes urine bagi ASN para pejabat untuk memastikan bebas dari penyalahgunaan narkotika,” ujarnya. (ujang/ery-SB).

Bagikan ke
Continue Reading

Nasional

Ketua Forkom Pengemudi Lintas Alas Roban Dukung Pemilu 2024 Aman Dan Damai

Published

on

Ketua FORKOM Pengemudi Angkutan Darat Lintas Alas Roban, Jamaludin. (Foto/Ist)

BATANG, SuaraBorneo.com – Ketua Forum Komunikasi (FORKOM) Pengemudi Angkutan Darat Lintas Alas Roban Jawa Tengah mendukung suksesnya penyelenggaraan Pemilu 2024 yang aman dan damai, serta konsisten menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

“Kami mengimbau dan mengajak kepada para pengemudi angkutan darat pada umumnya, khususnya yang bernaung dalam komunitas FORKOM Pengemudi Angkutan Darat Lintas Alas Roban untuk bersama-sama menjaga suasana politik yang kondusif dan aman selama pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak tahun 2024 dengan semangat damai, langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil” kata Ketua FORKOM Pengemudi Angkutan Darat Lintas Alas Roban, Jamaludin saat jumpa pers dengan awak media disela acara Selapanan Paguyuban Pengemudi di sekertariat Forkom Alas Roban Batang, Rabu (29/11/2023).

Jamaludin menegaskan, kesuksesan penyelengaraan pemilu yang damai merupakan tanggung jawab kita semua termasuk para pengemudi angkutan darat, Jamaludin kembali menegaskan adanya perbedaan pandangan dan pilihan itu hal yang wajar karena bagian dari demokrasi, namun perbedaan ini jangan dijadikan perpecahan yang terpenting kita harus tetap menjaga kedamaian dan kerukunan.

Ketua Forkom Lintas Alas Roban juga menyampaikan bahwa pihaknya menolak dengan tegas sikap dan perilaku intoleransi, anarkisme dan segala bentuk kekerasan untuk menghindari konflik sosial dalam kehidupan bermasyarakat yang dapat menimbulkan perpecahan. Dengan begitu kita bisa saling menghormati perbedaan serta menghargai pendapat orang lain.

Tak hanya itu, Ia juga mengimbau seluruh elemen masyarakat, termasuk para pengemudi untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan tertib berlalu lintas.

Mewaspadai keberadaan media penyebar hoax, media tersebut sengaja membuat berita bohong untuk melakukan propanganda yang tujuannya untuk menciptakan suasana inkondusif.

“Intinya, kita harus cerdas dan kritis saat menerima informasi, utamanya dari media di dunia maya maupun media sosial. Verifikasi lebih dulu kebenaran sebuah berita/informasi sebelum membagikan dan menyebarkan melalui media sosial” ungkapnya.

Dalam situasi seperti saat ini pihaknya juga sangat mendukung segala kebijakan pemerintah dalam rangka pemulihan ekonomi nasional. Selain itu, mengenai situasi jelang kontestasi politik 2024 mendatang, dia sangat berharap agar Kamtibmas selalu kondushif. Sehingga pesta demokrasi nasional mendatang dapat terselenggara dengan LUBER dan JURDIL yang akan melahirkan pemimpin yang peduli rakyat salah satunya terhadap nasib pengemudi angkutan.

“Kami tentunya sangat mendukung upaya pemerintah dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional. Selain itu kami pun berharap Pilpres mendatang berjalan dengan lancar dan melahirkan pemimpin yang peduli terhadap rakyat kecil sehingga dapat memberikan harapan kesejahteraan bagi para sopir angkutan darat dan dapat memulihkan perekonomian nasional,” pungkasnya. (azis)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Peringatan HUT Korpri ke-52, Pj Bupati Kapuas Irup Upacara

Published

on

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi saat menjadi inspektur upacara pada peringatan HUT KORPRI ke-52 Tahun 2023 berlangsung di halaman kantor Bupati Kapuas Rabu (29/11/2023). (foto/hmskmf).

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Pemerintahan Kabupaten Kapuas bersama Pengurus Korps Pegawai Republik Indoensia (KORPRI) menggelar upacara peringatan HUT KORPIR ke-52 tahun 2023 yang berlangsung di halaman kantor Bupati Kapuas, Rabu (29/11/2023).

Bertindak sebagai inspektur upacara Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi. Hadir Forkopimda Sekda OPD anggota KORPRI Kabupaten Kapuas serta seluruh peserta upacara.

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi mengatakan momentum ulang tahun ke-52 marilah kita jadikan sebagai upaya untuk meneguhkan KORPRI sebagai penguat NKRI dan pelindung ASN serta dirinya jga menyampaikan termia kasih kepada KORPRI dan seluruh ASN atas semua program yang bermanfaat ke masyarakat luas.

“Saya percaya bahwa KORPRI sebagai organisasi yang sudah berkali-kali menghadapi Pilpres dan Pilkada sudah sangat paham dan terlatih untuk tetap berada dalam posisi netral dan tegak lurus dengan Negara Pancasila dan UUD 1945,” ujarnya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan melalui KORPRI mari kita senantiasa berperan dengan meningkatkan kinerja berkolaborasi dan bersinergi serta menumbuhkan energi positif dalam setiap pelaksanaan tugas kewajiban dan tanggung jawab yang diamanakan.

“Saya minta kepada seluruh pengurus KORPRI dimanapun berada untuk terus menjaga anggotanya agar tetap tegak lurus keapda negara Pancasialis dan UUD 1945.

Secara khusus saya juga meminta keluarga besar KORPRI untuk terus menerus membentengi anggotanya dari intoleransi
dan radikalisme,” tutupnya. (ujang/ery-SB).

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

DPMD Kapuas Gelar Lokakarya Penyusunan Rencana Aksi Berkelanjutan Berbasis Hutan Desa

Published

on

Giat Lokakarya dan Rapat Kerja Penyusunan Rencana Aksi Berkelanjutan Pembangunan Kawasan Perdesaan Berbasis Hutan Desa di Aula Kantor DPMD Kapuas Selasa (28/11/2023). (foto/ist).

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Pemerintah Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) menggelar Lokakarya dan Rapat Kerja Penyusunan Rencana Aksi Berkelanjutan Pembangunan Kawasan Perdesaan Berbasis Hutan Desa, Selasa (28/11/2023).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Dinas PMD Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas itu dibuka secara resmi oleh Plt Asisten I Setda Kapuas Fahruranzi. Dihadiri sejumlah camatkepala desa serta stakeholder terkait.

Kepala Dinas PMD Kapuas Budi Kurniawan mengatakan dalam kegiatan ini pihaknya menyampaikan surat keputusan bupati Kapuas terkait dengan rencana aksi pembangunan berkelanjutan kawasan perdesaan berbasis hutan desa.

“Tujuan lokakarya dalam rangka pemanfaatan hutan desa. Jadi ada delapan poin penting strategi yang harus kita bangun,” katanya.

Dikatakan terkait hal itu di Kabupaten Kapuas ada lebih dari 16 desa yang sudah memiliki hutan desa dengan luas sekitar 26 ribu hektar.

Hanya saja hutan desa itu sampai saat ini belum maksimal untuk pengelolaannya termasuk pemanfaatannya.

Oleh karena itu lanjutnya diharapkan dengan adanya rencana aksi daerah sesuai SK bupati Kapuas itu ada sinergi dengan semua pihak.

Budi menambahkan terkait hal tersebut sangat dibutuhkan untuk bisa membangun memelihara dan menjaga kawasan hutan desa.

“Sehingga nantinya keberadaan hutan desa tidak hanya sebagai kawasan hutan saja tetapi juga bisa memberikan manfaat maksimal bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat disamping pelestarian lingkungan, ” pungkasnya. (ujang/ery-SB).

Bagikan ke
Continue Reading

Umum

Populer