Bapekis BRI BO Kisaran Gelar Jum'at Berkah, Bagikan Paket Nasi Untuk Masyarakat - SuaraBorneo.com
Connect with us
image host

Kisaran

Bapekis BRI BO Kisaran Gelar Jum’at Berkah, Bagikan Paket Nasi Untuk Masyarakat

Published

on

Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran melalui Bapekis (Badan Pembina Kerohanian Islam) menggelar kegiatan Jum'at Berkah. (Foto/Ist)

KISARAN, SuaraBorneo.com – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran melalui Bapekis (Badan Pembina Kerohanian Islam) menggelar kegiatan Jum’at Berkah dengan membagikan 63 paket nasi kepada masyarakat sekitar Kota Kisaran, Jum’at (10/1/2025).

“Alhamdulillah, setiap Jum’at, pekerja BRI BO Kisaran yang beragama Islam rutin melakukan pembacaan Yassin di Lantai 2. Setelah yassinan, pekerja Muslim BRI BO Kisaran menyisihkan sebagian rezekinya untuk dapat berbagi makanan yang akan diserahkan panitia Bapekis BRI BO Kisaran kepada masyrakat sekitar Kota Kisaran dan Masjid terdekat,” papar Branch Office Head Bank BRI BO Kisaran, Fajrul Haq.

Fajrul Haq memaparkan kegiatan yassinan serta berbagi makanan di Jum’at Berkah tersebut dilaksanakan secara rutin dan mengandung banyak keutamaan serta manfaat bagi para Pekerja dan masyarakat.

“Kegiatan yassinan serta berbagi paket nasi di Jum’at Berkah yang dilaksanakan Bapekis BRI BO Kisaran secara rutin ini mengandung banyak keutamaan, diantaranya mendapatkan pahala yang berlimpah dan doa yang terkabul di hari yang penuh berkah, serta menambah keberkahan rezeki,” terangnya.

Selain itu, lanjut Fajrul Haq, dengan berbagi di Jum’at Berkah menjadi bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas nikmat dan karunia yang diberikan, serta dengan bersedekah akan meningkatkan kepedulian sosial kepada sesama manusia. Melalui Bapekis BRI BO Kisaran, kita bisa berbagi dan memberikan manfaat kepada masyarakat luas,” ujar Fajrul Haq.

Terpisah, salah seorang warga Kisaran, Abdul Rahim yang ikut menerima paket nasi Jum’at Berkah mengaku senang dan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan BRI BO Kisaran.

“Alhamdulillah paket nasi Jum’at Berkah ini berharga sekali dan kami sangat senang menerimanya, semoga berkah bagi yang memberikannya, terima kasih BRI Kisaran,” ucapnya. (red)

Bagikan ke

Kisaran

BRI BO Kisaran Serahkan Hadiah Mobil Kepada Pemenang Panen Hadiah Simpedes Semester II 2024

Published

on

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Branch Office (BO) Kisaran secara resmi menyerahkan hadiah utama program Panen Hadiah Simpedes (PHS) Semester II-2024. (Foto/Ist)

KISARAN, SuaraBorneo.com – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Branch Office (BO) Kisaran secara resmi menyerahkan hadiah utama program Panen Hadiah Simpedes (PHS) Semester II-2024 Periode 01 September 2024-28 Februari 2025 berupa satu unit mobil kepada nasabah setia. Penyerahan dilakukan pada Kamis (5/6/2025) bertempat di Kantor BRI BO Kisaran di Kisaran, setelah proses undian yang digelar pada 24 Mei 2025 yang lalu.

Pada acara penyerahan hadiah tersebut, Branch Office Head BRI BO Kisaran, Fajrul Haq menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi atas loyalitas nasabah serta upaya mendorong peningkatan tabungan dan penggunaan layanan digital BRI.

“Hadiah ini merupakan wujud apresiasi BRI terhadap nasabah setia dan loyal. Undian Panen Hadiah Simpedes digelar dua kali dalam setahun sebagai bentuk penghargaan kepada nasabah setia. Melalui undian ini, kami berharap masyarakat semakin termotivasi untuk menabung dan memanfaatkan layanan BRI, karena setiap transaksi membuka peluang rezeki yang tak terduga,” papar Fajrul Haq.

Fajrul menjelaskan bahwa nasabah tidak perlu mendaftar untuk ikut serta. Setiap kelipatan saldo Rp 100 ribu secara otomatis akan dikonversikan menjadi kupon undian. Semakin besar saldo tabungan, semakin besar pula peluang untuk memenangkan hadiah.

“Jadi, ayo tingkatkan saldo di Tabungan BRI Simpedes atau buka tabungannya melalui BRImo. Bagi yang belum beruntung, kesempatan masih terbuka di periode undian berikutnya,” imbuhnya.

Sementara itu, Mesni, nasabah BRI Unit Ujung Padang, Kisaran yang beruntung memenangkan hadiah mobil mengungkapkan rasa senang dan kebahagiaannya.

“Saya sangat terkejut, bercampur senang dan bahagia, sempat tidak percaya saat dihubungi pihak BRI. Tapi setelah diminta datang ke kantor BRI BO Kisaran dan menerima langsung hadiahnya, saya sangat bersyukur. Mobil ini akan kami manfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk pengembangan usaha serta keperluan lainnya, terima kasih BRI Kisaran,” ujarnya. (*)

Bagikan ke
Continue Reading

Kisaran

BRI BO Kisaran Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional ke-117 Tahun 2025

Published

on

BRI Branch Ofiice (BO) Kisaran menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 Tahun 2025. (Foto/Ist)

KISARAN, SuaraBorneo.com – BRI Branch Ofiice (BO) Kisaran menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 Tahun 2025 bertempat di aula kantor Bank BRI BO Kisaran di Kisaran, Selasa (20/5/2025).

Upacara Harkitnas tahun ini mengangkat tema “Bangkit bersama wujudkan Indonesia Kuat”. Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Branch Office Head Bank BRI BO Kisaran, Fajrul Haq, serta diikuti seluruh pekerja BRI BO Kisaran.

Pada momen upacara tersebut, Fajrul Haq membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) RI, Meutya Viada Hafid.

Sambutan tersebut menekankan pentingnya semangat kebangkitan nasional dalam menghadapi tantangan global saat ini.

“Mari kita jaga kebangkitan ini dengan semangat yang sama seperti akar pohon yang menembus tanah, Perlahan tapi pasti, tak selalu terlihat, namun kokoh menopang kehidupan. Karena sesungguhnya kebangkitan yang paling kokoh adalah kebangkitan yang tumbuh perlahan, berakar dalam nilai-nilai kemanusiaan, dan berbuah pada keadilan serta kesejahteraan yang dirasakan bersama,” ujarnya.

Dengan semangat kebangkitan nasional, lanjutnya, diharapkan masyarakat dapat terus bersatu dan bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama. Upacara peringatan Harkitnas ke-117 tahun 2025 ini diharapkan dapat menjadi momentum penting untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

Usai membacakan sambutan Menkomdigi, Fajrul Haq berharap momen hari Kebangkitan Nasional tahun ini, BRI BO Kisaran beserta seluruh supervisinya dapat terus berpartisipasi memajukan dan mensejahterakan ekonomi masyarakat.

“Semoga di Hari Kebangkitan Nasional ke 117 ini bisa menjadi momen kebangkitan BRI BO Kisaran untuk turut bangkit berpartisipasi memajukan dan mensejahterakan masyarakat melalui pemberdayaan ekonomi. Mari melangkah bersama dengan langkah yang tenang namun penuh keyakinan, menuju Indonesia yang lebih kuat, lebih adil dan lebih beradab,” pungkas pria yang akrab disapa Pak Pinca ini mengakhiri. (red)

Bagikan ke
Continue Reading

Kisaran

Cukup Buka Tabungan, Nasabah BRI BO Kisaran Dapat Menjadi Peserta Asuransi Rumahku

Published

on

Asuransi Mikro BRINS Rumahku. (Foto/Iklan)

KISARAN, SuaraBorneo.com – Berbagai inovasi dan kemudahan terus dilakukan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) guna memanjakan dan memberikan pelayanan terbaik kepada nasabahnya.

Tidak hanya itu, BRI yang berperan penting dalam menggerakkan roda perekonomian nasional tersebut, kini juga sudah memiliki asuransi untuk bangunan tempat tinggal maupun yang merangkap sebagai tempat usaha.

Adalah “Asuransi Mikro BRINS Rumahku”, jenis produk asuransi mikro yang diterbitkan oleh PT. BRI Asuransi Indonesia.

Sedangkan untuk deskripsi produk asuransi yang dimiliki oleh Bank pemerintah yang juga menjadi salah satu Bank terbesar di Indonesia ini yaitu memberikan proteksi terhadap bangunan tempat tinggal atau tempat tinggal merangkap tempat usaha rusak akibat kebakaran, ledakan kompor atau tabung gas, petir, kejatuhan pesawat, meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran bangunan yang diasuransikan oleh peserta tersebut.

Beberapa Unit Kerja (Uker) BRI pun sudah menjalankan program asuransi tersebut, salah satunya adalah Bank BRI Branch Office (BO) Kisaran.

Menurut Branch Office Head Bank BRI BO Kisaran, Fajrul Haq, BRI Asuransi (BRINS) merupakan program asuransi mikro untuk rumah atau tempat tinggal serta tempat tinggal yang merangkap tempat usaha.

“Asuransi mikro BRINS Rumahku kini sudah hadir di wilayah kerja Bank BRI BO Kisaran beserta supervisinya. Sebagai asuransi mikro, maka objek yang diasuransikan yaitu bangunan tempat tinggal atau sekaligus dijadikan tempat usaha,” ungkap Fajrul Haq kepada awak media, Senin (21/4/2025).

Fajrul juga mengatakan, dengan premi yang cukup bersahabat, yaitu Rp. 50.000 (lima puluh ribu rupiah) per tahun yang dibayar pada saat awal pendaftaran, BRI BO Kisaran kini sudah mulai membuka pendaftaran bagi masyarakat yang ingin menjadi peserta.

Disinggung berapa besaran santunan yang diberikan kepada peserta asuransi, pria yang akrab disapa Pak Pinca ini pun mengatakan jika hal tersebut disesuaikan dengan jenis kejadiannya.

“Untuk besarannya disesuaikan dengan yang terjadi, seperti santunan kebakaran atau meninggal dunia akibat kebakaran dari bangunan yang diasuransikan,” terangnya.

Sebagai Pemimpin Bank BRI BO Kisaran, Fajrul Haq juga mengajak nasabah dan insan BRILian, serta masyarakat, untuk menjadi peserta Asuransi Mikro BRINS Rumahku.

“Bagi warga yang berkeinginan untuk menjadi calon peserta, cukup buka tabungan BRI kemudian mendaftar formulir permohonan yang telah disediakan oleh BRI Asuransi Indonesia melalui kantor BRI terdekat,” kata Fajrul Haq.

Ia juga menghimbau kepada calon peserta asuransi untuk datang ke BRI BO Kisaran atau di Unit BRI terdekat bila ingin mengetahui lebih jauh tentang Asuransi Mikro BRINS Rumahku.

“Silahkan ke kantor BRI terdekat bila ingin mengetahui lebih jauh manfaat Asuransi Mikro BRINS Rumahku ini,” pungkasnya. (red)

Bagikan ke
Continue Reading

Kisaran

BRI BO Kisaran Gelar Buka Puasa Bersama, Bagikan Bingkisan Ramadhan untuk Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Published

on

Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran menggelar acara berbuka puasa bersama dengan anak yatim dan kaum dhuafa. (Foto/Ist)

KISARAN, SuaraBorneo.com – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran menggelar acara berbuka puasa bersama dengan anak yatim dan kaum dhuafa di sekitar lingkungan Kantor BRI BO Kisaran, Kamis (13/3/2025).

Acara yang dihadiri oleh seluruh pekerja BRI BO Kisaran serta mengusung tema “Kerja Keras dan Peningkatan Ibadah Merupakan Wujud Nyata dari Semangat Ramadhan,” ini digelar di Kantor BRI BO Kisaran di Kisaran. Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan berbagai elemen masyarakat.

Dalam kesempatan ini juga, Bank BRI BO Kisaran membagikan bingkisan Ramadhan berupa paket sembako serta amplop berisi uang kepada anak yatim serta kaum dhuafa. Paket dan uang ini diserahkan langsung kepada penerima dengan harapan dapat memberikan manfaat di bulan Ramadhan serta meringankan beban hidup masyarakat yang kurang mampu.

Branch Office Head Bank BRI BO Kisaran Fajrul Haq, menyampaikan bahwa bingkisan Ramadhan dan uang sebagai tali asih tersebut merupakan hasil kontribusi dan partisipasi YBM, Iwabri dan seluruh pekerja baik muslim maupun non-muslim, yang dengan penuh kerelaan dan sukacita menyumbangkan sebagian rezekinya.

“Kami sangat bersyukur dapat menyelenggarakan acara berbuka puasa bersama anak yatim dan kaum dhuafa ini. Terima kasih kepada para pekerja yang telah berkontribusi dalam bentuk bingkisan dan uang, dan yang luar biasa bukan hanya pekerja muslim saja, akan tetapi pekerja non-muslim juga kompak turut berpartisipasi. Semoga apa yang telah kita berikan ini mendapatkan balasan yang berlimpah dari Allah SWT,” ujarnya bangga.

Fajrul Haq atau lebih akrab disapa Pak Pinca itu menambahkan bahwa acara ini bukan hanya sekadar momen berbagi, tetapi juga sebagai wujud nyata dalam menjaga dan mempererat tali silaturahmi.

“Dengan adanya acara ini, kami berharap dapat mendekatkan hati kita semua sebagai insan BRIlian, dan terus menjaga hubungan yang harmonis dengan masyarakat, terlebih di bulan yang penuh berkah ini,” imbuhnya.

Acara berlangsung dengan penuh kehangatan dan kebersamaan, menciptakan suasana yang mempererat hubungan antara BRI BO Kisaran dengan masyarakat. Untuk mendapatkan berkah sebelum berbuka puasa, kegiatan diisi dengan tausiyah oleh H. Dahmul Daulay. (Ynr/ril)

Bagikan ke
Continue Reading

Kisaran

BRI Kisaran Gelar Sosialisasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana Banjir Untuk Pekerja

Published

on

Sosialisasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana Banjir. (Foto/Ist)

KISARAN, SuaraBorneo.com – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk, Branch Office (BO) Kisaran bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Asahan menggelar Sosialisasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana Banjir.

Kegiatan yang digelar di aula dan halaman BRI BO Kisaran, Kamis (20/2) lalu itu, sebagai bentuk penerapan Business Continuity Management (BCM) BRI BO Kisaran, serta mempersiapkan pekerja BRI BO Kisaran beserta supervisinya untuk sigap, siaga, dan tanggap dalam menghadapi kedaruratan ketika bencana terjadi.

Branch Office Head BRI BO Kisaran, Fajrul Haq, mengatakan kepada awak media, Selasa (4/3) bahwa Sosialisasi bersama BPBD Asahan yang diikuti oleh pekerja BRI BO Kisaran itu, menghadirkan Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Asahan, Siti Rahmawati Tambunan, S.STP, MM sebagai narasumber.

“Pelatihan dan sosialisasi tanggap darurat siaga bencana ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kesigapan para pekerja saat kejadian bencana khususnya banjir. Sehingga pekerja akan sigap dalam menangani dampak buruk yang ditimbulkan, terutama dalam melakukan penyelamatan dan evakuasin korban, harta benda, pemenuhan kebutuhan dasar, perlindungan, pengurusan pengungsian, penyelamatan, serta pemulihan sarana dan prasarana,” papar Fajrul Haq.

Ditambahkan Fajrul Haq, bahwa sebagai salah satu bank terbesar dan terkemuka di wilayah Kabupaten Asahan dan sekitarnya, BRI Kisaran tidak saja berkontribusi terhadap daerah dan masyarakat dalam meningkatkan perekonomian melalui pinjaman modal usaha, tapi juga tanggap dalam pencegahan dan kesiapsiagaan bencana yang sewaktu-waktu dapat datang.

Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana BPBD Asahan, Siti Rahmawati Tambunan, S.STP, MM, pada kegiatan tersebut menjelaskan bahwa sosialisasi siaga bencana itu merupakan salah satu bentuk kerjasama pihaknya dengan BRI BO Kisaran guna meningkatkan kapasitas dan kesiapsiagaan pekerja BRI dalam menghadapi berbagai bencana khususnya banjir.

“Melalui Sosialisasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana Banjir ini, maka seluruh pekerja memahami perannya ketika bencana banjir terjadi. Semua itu bertujuan untuk menghindari kerugian lebih besar, serta meminimalisir korban jiwa dan harta benda,” pungkasnya.

Kegiatan sosialisasi yang diikuti dengan antusiasi oleh seluruh pekerja BRI BO Kisaran ini, dimulai dengan penyampaian paparan oleh BPBD serta dilanjutkan oleh simulasi praktek penanganan bencana banjir. (red)

Bagikan ke
Continue Reading

Kisaran

BRI Kisaran Gelar FGD Sosialisasi Program dan Produk Unggulan Bersama Jajaran Kecamatan Pulo Bandring

Published

on

Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD). (Foto/Ist)

KISARAN, SuaraBorneo.com – Dalam rangka mensosialisasikan program dan produk perbankan unggulan, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) bersama jajaran Pemerintah Kecamatan Pulo Bandring Kabupaten Asahan bertempat di WBF Café Kisaran, Rabu (5/1/2025).

Turut hadir dalam FGD tersebut, Branch Office Head BRI BO Kisaran Fajrul Haq, MBM, Kepala Unit Imam Bonjol, Kepala Unit Perhutaan Silau, Kepala Unit Kartini, Kepala Unit Terminal II, Camat Kecamatan Pulo Bandring Bambang Sujarwo, SE, serta para staff Kecamatan Pulo Bandring.

Branch Office Head BRI BO Kisaran, Fajrul Haq menyampaikan kegiatan FGD ini digelar guna menyampaikan beragam keunggulan, kemudahan serta optimalisasi layanan dari produk BRI untuk nasabah baik di Pemerintahan Kecamatan Pulo Bandring hingga ke desa-desa.

“Dalam sosialisasi ini, BRI BO Kisaran memaparkan berbagai produk unggulan seperti kredit usaha rakyat (KUR), layanan perbankan digital BRImo, tabungan dengan berbagai manfaat, asuransi BRIlife, hingga layanan pembiayaan yang dirancang khusus untuk mendukung kebutuhan masyarakat. Kami juga sampaikan mekanisme pendanaan yang mudah diakses serta solusi finansial yang relevan bagi para pegawai dan instansi pemerintahan, termasuk di lingkungan Pemerintahan Kecamatan Pulo Bandring,” papar Fajrul Haq.

BRI BO Kisaran, lanjutnya, terus melakukan inovasi demi memudahkan dan mengoptimalkan layanan untuk para nasabah dan mitra bisnisnya, salah satunya menghadirkan layanan transaksi yang dilaksanakan di merchant-merchant atau outlet-outlet nasabah BRI yang ada di wilayah Kecamatan Pulo Bandring.

Sementara Camat Kecamatan Pulo Bandring Bambang Sujarwo, SE menyambut baik pelaksanaan FGD bersama BRI BO Kisaran yang memberikan banyak pengetahuan dan manfaat tentang layanan serta program perbankan dari BRI.

‘Kami menyampaikan apresiasi atas inisiatif Bank BRI BO Kisaran dalam memperkenalkan layanan perbankan yang dapat membantu dalam pengelolaan keuangan baik secara individu maupun kelembagaan. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan terjalin kerja sama yang lebih baik antara Bank BRI dan Pemerintah Kecamatan Pulo Bandring dalam memanfaatkan layanan pendanaan dan pembiayaan yang ada, guna menunjang kebutuhan finansial para pegawai serta mendukung operasional yang lebih efektif di lingkungan Kecamatan Pulo Bandring,’ pungkas Bambang Sujarwo.

Acara FGD yang penuh keakraban ini diisi dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana para peserta diberikan kesempatan untuk menanyakan berbagai hal terkait produk dan layanan BRI yang telah dipresentasikan. (red)

Bagikan ke
Continue Reading

Kisaran

BRI Kisaran Hadiri Syukuran HUT ke-69 Kodim 0208/Asahan

Published

on

PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran memberikan tumpeng kepada Dandim 0208 Asahan, Letkol Inf Muhamad Bassarewan, S. Hub Int,, yang diwakili Kasdim 0208/Asahan Mayor Inf Abdul Haris Pane. (Foto/Ist)

KISARAN, SuaraBorneo.com – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran memberikan tumpeng kepada Dandim 0208 Asahan, Letkol Inf Muhamad Bassarewan, S. Hub Int,, yang diwakili Kasdim 0208/Asahan Mayor Inf Abdul Haris Pane, sebagai bagian dari syukuran HUT ke-69 Kodim 0208/Asahan dengan tema “TNI AD Membangun Bersama Rakyat’, pada Senin, (3/2/2025). Selain BRI BO Kisaran, turut hadir Forkopimda Kabupaten Asahan dan Batubara, perwakilan PT. Inalum, serta para undangan.

Branch Office Head BRI BO Kisaran, Fajrul Haq mengatakan hal tersebut merupakan bentuk sinergitas kepada TNI khususnya Kodim 0208/Asahan dengan stakeholder terkait seperti BRI BO Kisaran.

“Kami hadir hari ini dan mengucapkan selamat ulang tahun ke-69 kepada Kodim 0208 Asahan, semoga semakin dekat dan dicintai masyarakat, serta semakin kuat sinergitas antara BRI Kisaran dan Kodim 0208/Asahan,” papar Fajrul Haq.

Selain itu, lanjut Fajrul Haq, acara syukuran ini juga menjadi wujud penghormatan dan rasa syukur atas perjalanan dan perjuangan Tentara Nasional Indonesia, serta harapan agar TNI terus kuat dan sukses dalam menjaga kedaulatan negara.

Sementara Mayor Inf Abdul Haris Pane, Kepala Staf Komando Distrik Militer (Kasdim) 0208/Asahan, yang mewakili Dandim 0208 Asahan, Letkol Inf Muhamad Bassarewan, S. Hub Int, menyampaikan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-69 Kodim 0208 Asahan pada hari ini.

HUT Kodim ke-69 dan HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke-79 Cabang XXXV Dim 0208 Asahan diisi dengan menggelar ziarah ke makam pahlawan di Jalan Lintas, Kelurahan Sidomukti, Kisaran Barat, Jumat (31/1/2025). Kegiatan ini turut didampingi oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXV Dim 0208 Asahan, Ny. Lenita Muhamad Bassarewan, serta Wakil Ketua Persit, Ny. Fatimah Haris Pane.

Kasdim 0208 menyampaikan bahwa kegiatan ziarah ini bertujuan untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa para pahlawan. Ziarah ini juga menjadi sarana pembelajaran bagi generasi muda untuk memahami nilai-nilai perjuangan yang telah diwariskan oleh para pahlawan bangsa. Selain ziarah, juga dilakukan kegiatan sosial dalam acara donor darah yang berlangsung di Aula Pandawa Sakti Makodim 0208 Asahan.

Kodim 0208/Asahan berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan kualitas dan profesionalisme para anggotanya dalam menjalankan tugas dan fungsi mereka. Dengan demikian, mereka dapat memberikan kontribusi yang maksimal dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan negara. (red)

Bagikan ke
Continue Reading

Populer