Sergai
RSU Melati Perbaungan Tingkatkan Pelayanan Pasien BPJS dan Layani Sesuai Prosedur BPJS
SERGAI, SuaraBorneo.com – RSU Melati Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) lebih meningkatkan pelayanan bagi pasien/peserta BPJS dan melayani sesuai dengan prosedur BPJS.
Demikian disampaikan Direktur RSU Melati Perbaungan, dr. Lusi Nurlina Nasution, M.K.M, kepada wartawan, Senin (18/11/2024).
Dijelaskannya, bahwa RS Melati melayani Prosedur sesuai permintaan BPJS
RS Melati,akan lebih meningkatkan pelayanan bagi pasien/ peserta BPJS, jadilah peserta yang tertib dan baik.
“Kemudian berilah informasi yang baik dan benar tentang pasien/ peserta BPJS yang akan berobat,” ujarnya.
Lanjut dr. Lusi menyebut kepada seluruh masyarakat Kabupaten Serdang Bedagai sekitarnya menghimbau bertanya lah ke bagian PIPP RS, tentang kepesertaan. PIPP( Petugas Informasi dan Penanganan pengaduan) stay di RS Melati Senin -Sabtu pukul 09.00 sd 17.00 WIB, karena kami tetap mengedepankan Motto RS Melati
“Melayani Dengan Hati”.
“Hargailah petugas dan para dokter di RS mulai dari Spesialis hingga satpam dan sampaikan keluhan kepada kami dan kepuasan kepada orang lain,” katanya.
dr Lusi menambahkan, peserta BPJS wajib menyelesaikan kewajiban seperti membayar iuran dengan taat dan teratur.
“Jangan pada saat sakit atau pas opname ke RS baru menyelesaikan hutang-hutang iurannya,” katanya lagi.
Masih kata dr Lusi, bawalah dan siapkan selalu kelengkapan berkas sebelum ke RS serta berilah keterangan yang jujur supaya diagnosa penyakitnya lebih tepat.
“Kita tetap profesional dalam melayani seluruh masyarakat dengan mengedepankan melayani dalam hati,” pungkasnya. (NR)
Bagikan keSergai
Berlangsung Khidmat, Peringatan Hari Pahlawan di Sergai Diwarnai Tabur Bunga di Bantaran Sei Ular
PERBAUNGAN, SuaraBorneo.com – Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai), Minggu, (10/11/2024) menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan ke-79 tahun 2024 yang dilaksanakan di Bantaran Sei Ular Kecamatan Perbaungan.
Upacara yang berlangsung khidmat dipimpin oleh Penjabat sementara (Pjs) Bupati Sergai H Parlindungan Pane, S.H, M.Si turut dihadiri unsur Forkopimda, Pj Sekdakab Sergai Rusmiani Purba, SP, M.Si, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat, Ormas, Veteran, OKP, tokoh masyarakat, ribuan ASN dan pelajar yang ada di Kecamatan Perbaungan.
Dalam kesempatan itu, Pjs Bupati Sergai Parlindungan Pane membacakan amanat Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf yang menyampaikan bahwa peringatan Hari Pahlawan dengan tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”. Tema ini mencerminkan semangat kebangsaan yang kuat, panggilan untuk bersatu, menjaga identitas nasional, dan memperkuat rasa cinta tanah air.
Lebih lanjut disampaikan Parlindungan Pane jika proses perjuangan membangun bangsa senantiasa berbeda bentuknya dari tahun ke tahun, hal ini terkait dengan perubahan lingkungan strategis bangsa Indonesia.
“Ketika dahulu implementasi kepahlawanan adalah dengan semangat mendobrak, menjebol dan meruntuhkan bangunan struktur kolonialisme penjajah, maka saat ini implementasinya adalah meruntuhkan kultur dan struktur kemiskinan dan kebodohan yang menjadi akar masalah sosial di Indonesia,” cetusnya sembari menambahkan kalau semangat kepahlawanan harus menjalar pada semangat membangun, menciptakan kemakmuran masyarakat, mewujudkan perlindungan sosial sepanjang hayat, mewujudkan kesejahteraan sosial yang inklusif untuk rakyat dimanapun berada.
Di hadapan seluruh peserta upacara, Pjs Bupati Sergai mengemukakan bahwa tantangan ke depan bahwa kita sepakat NKRI adalah untuk masa depan, rumah kita bersama sampai akhir hayat, tentunya ini membuka kesempatan bagi seluruh bangsa Indonesia untuk berbuat yang terbaik dalam koridor menjadikan NKRI sebagai bangsa yang bermartabat dalam pergaulan global.
Siapapun berkesempatan untuk berjuang mempertahankan NKRI dan membangun kemajuan NKRI. Meski tugas para pahlawan terdahulu telah selesai dan berhasil mewujudkan NKRI, maka berikutnya kita berharap muncul sosok pahlawan yang memberikan pencerahan, memberikan harapan dan melakukan tindakan terhormat membawa bangsa Indonesia mencapai kemajuan di berbagai bidang kehidupan, Itu semua dapat dilakukan oleh siapapun, tambahnya.
Terakhir, Pjs Bupati berharap kepada seluruh yang hadir bahwa peringatan Hari Pahlawan dari tahun ke tahun tidak sekedar ulang tahun mengulang-ulang apa yang rutin kita lakukan, kita berharap pada setiap momen Peringatan Hari Pahlawan muncul semangat baru, muncul sosok warga negara Indonesia yang berhasil mengeluarkan inovasi baru untuk mengimplementasikan nilai kepahlawanan sesuai dengan tantangannya saat ini.
“Mari kita implementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial di tengah masyarakat mulai dari diri kita, dari hal yang paling kecil yang dapat dilakukan di sekitar kita untuk kemaslahatan masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan ditandai dengan pengibaran bendera merah putih oleh Paskibra serta tabur bungan di bantaran Sei Ular pemberian tali kasih kepada veteran. (Media Center Sergai).
Bagikan kePolkam
Satuan Lalu Lintas Gelar Giat KRYD di Wilkum Polres Sergai
SERGAI, SuaraBorneo.com – Satuan Lalu Lintas Polres Serdang Bedagai menggelar Kegiatan Kepolisian Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).
Kegiatan itu serangkaian giat rutin yang bertujuan untuk menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas, Jumat (8/11).
Para petugas terlihat sigap dan bersemangat menjalankan tugasnya.
Kegiatan dimulai dengan penertiban lalu lintas, di mana para petugas dengan tegas namun ramah mengatur arus kendaraan dan memastikan bahwa setiap pengguna jalan mematuhi peraturan yang berlaku.
Sat Lantas Polres Sergai mengingatkan pengendara untuk menggunakan helm, tidak melanggar arus jalan dan menjaga jarak aman antar kendaraan.
Suasana di jalanan pun menjadi lebih tertib, mengurangi potensi kecelakaan yang sering terjadi di jam-jam sibuk.
Selanjutnya, kegiatan REGIDENT (Registrasi dan Identifikasi Kendaraan) dilakukan. Di beberapa titik, petugas melakukan pemeriksaan dan registrasi kendaraan bermotor.
Personil jajaran Sat Lantas menjelaskan kepada pemilik kendaraan pentingnya memiliki dokumen yang lengkap dan terdaftar, sehingga keamanan dan keabsahan kendaraan di jalan raya dapat terjaga.
Di tengah kesibukan, para petugas juga melaksanakan kegiatan PUBLIC ADDRESS. Dengan menggunakan pengeras suara, mereka menyampaikan imbauan kepada masyarakat tentang keselamatan berlalu lintas. Suara mereka menggema di sepanjang jalan, mengingatkan pengendara untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan demi keselamatan bersama.
Tidak hanya itu, pengamanan Sholat Jum’at juga menjadi bagian dari kegiatan siang itu. Dengan penuh perhatian, petugas mengatur arus lalu lintas di sekitar masjid, memastikan bahwa jemaah dapat beribadah dengan tenang tanpa khawatir akan kemacetan atau gangguan dari kendaraan yang melintas.
Konsentrasi Satuan Lalu Lintas lebih ditingkatkan di daerah Perbaungan dan Desa Firdaus, yang dikenal dengan volume kendaraan yang tinggi.
Para personil Sat Lantas ditempatkan di titik-titik strategis, siap memberikan bantuan dan mengatasi masalah yang mungkin timbul.
Kasat Lantas Polres Sergai, IPTU Fauzul Arasy kepada wartawan menyampaikan maksud dan tujuan dari semua kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, terutama pada saat arus lalu lintas yang padat. Dengan pengaturan yang baik, diharapkan Kamseltibcar Lantas (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas) dapat terjaga, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman.
“Dengan segala upaya yang dilakukan, situasi lalu lintas di siang itu tetap aman dan terkendali. Masyarakat pun merasa lebih tenang dan nyaman saat beraktivitas, berkat dedikasi dan kerja keras dari Satuan Lalu Lintas Polres Serdang Bedagai,” paparnya. (NR)
Bagikan keSergai
DPD Tani Merdeka Sergai Dilantik, Pjs Bupati Dorong Tingkatkan Produktivitas dan Indeks Pertanaman
PERBAUNGAN, SuaraBorneo.com – Penjabat sementara (Pjs) Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Parlindungan Pane, SH, M.Si, menghadiri pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Tani Merdeka Kabupaten Sergai yang berlangsung di Pantai Romantis, Kecamatan Perbaungan, pada Selasa (5/11/2024). Acara ini menandai dimulainya kepengurusan periode 2024-2028.
Dalam sambutannya, Pjs. Bupati H. Parlindungan Pane menggarisbawahi pentingnya misi pertanian mandiri dan berkelanjutan yang telah menjadi bagian dari program Sapta Dambaan yang diemban Pemkab Sergai. Ia menekankan bahwa Kabupaten Sergai merupakan salah satu lumbung beras di Provinsi Sumatera Utara dengan luas sawah mencapai 29.142 hektar. Berdasarkan data BPS tahun 2023, produktivitas padi di daerah ini mencapai 6,07 ton per hektar dengan indeks pertanaman sebesar 1,78.
“Pencapaian ini sudah sangat baik jika dibandingkan dengan kabupaten penghasil beras lainnya, namun masih ada potensi untuk terus ditingkatkan, baik dari sisi produktivitas maupun indeks pertanaman,” ungkap Parlindungan Pane sembari mengucapkan selamat kepada pengurus DPD Tani Merdeka Kabupaten Sergai dan mengharapkan organisasi ini dapat menjadi mitra strategis bagi pemerintah dalam memajukan sektor pertanian di wilayah tersebut.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Tani Merdeka, Don Muzakir, dalam sambutannya, menegaskan komitmen Tani Merdeka untuk mendukung program ketahanan pangan pemerintah. Ia juga menekankan pentingnya peran Tani Merdeka dalam pengawasan distribusi pupuk dan pencegahan penyelewengan agar kesejahteraan petani semakin meningkat.
“Organisasi ini tidak hanya sekadar seremonial, tetapi harus aktif mendukung program Presiden RI dalam mencapai swasembada pangan,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa Tani Merdeka akan bekerja keras agar tidak ada lagi istilah kesulitan pupuk dan memastikan kesejahteraan petani.
“Dengan pelantikan ini, diharapkan DPD Tani Merdeka Kabupaten Sergai dapat mendorong sinergi antara pemerintah daerah dan berbagai pemangku kepentingan untuk meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan petani di wilayah ini,” tutupnya.
Acara ini turut dihadiri oleh Sekretaris DPW Tani Merdeka Sumatera Utara Ainal Mardhiah, unsur Forkopimda Sergai, Pj. Sekdakab Sergai Rusmiani Purba SP, M.Si, para Kepala OPD, dan perwakilan kelompok tani Sergai. (Media Center Sergai).
Bagikan keSei Rampah
Pemkab Sergai Gandeng Kejari untuk Optimalkan Penagihan Piutang Pajak Daerah
SEI RAMPAH, SuaraBorneo.com – Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) menyelenggarakan sosialisasi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2024, bertempat di Aula Sultan Serdang, Komplek Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Selasa (5/11/2024).
Penjabat Sementara (Pjs.) Bupati Sergai H. Parlindungan Pane, SH, M.Si, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Pj. Sekdakab Sergai Rusmiani Purba, SP, M.Si menyampaikan pentingnya kesadaran seluruh elemen pemerintahan dalam meningkatkan PAD melalui penagihan piutang pajak.
“Sesuai arahan Tim Koordinasi, Supervisi, dan Pencegahan KPK, salah satu indikator penilaian kinerja pemberantasan korupsi di daerah adalah keberhasilan penagihan piutang pajak. Karena itu, Pemkab Sergai dan Kejaksaan Negeri Sergai telah bekerja sama dengan memberikan surat kuasa khusus untuk tindakan hukum terhadap penunggak pajak,” ungkap Pjs. Bupati.
Proses penagihan pajak daerah ini telah diawali dengan pengiriman tiga kali surat teguran kepada wajib pajak yang masih memiliki tunggakan, yang disampaikan oleh Badan Pendapatan Daerah. Saat ini, rekapitulasi surat teguran tersebut sedang diproses untuk ditindaklanjuti oleh Kejaksaan Negeri Sergai, yang berperan sebagai Jaksa Pengacara Negara. “Kami telah memberikan kewenangan penuh kepada Kejaksaan untuk melakukan tindakan hukum terhadap wajib pajak yang menunggak,” tambah Parlindungan Pane.
Lebih lanjut, dirinya menginstruksikan kepada para camat, kepala desa, dan lurah untuk mendukung penuh upaya penagihan ini dengan memberikan bantuan berupa distribusi surat teguran, serta memberikan informasi dan sosialisasi terkait kewajiban membayar pajak kepada masyarakat. “Peran aktif dari saudara-saudara sangat penting, baik dalam mendistribusikan surat panggilan maupun memberikan penjelasan kepada wajib pajak terkait kewajiban mereka. Hal tersebut penting sifatnya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pajak,” tegasnya.
Selain untuk meningkatkan PAD, menurutnya upaya ini juga diharapkan dapat menciptakan budaya transparansi di lingkungan pemerintah daerah, yang dinilai penting untuk memperkuat kepercayaan masyarakat. Keberhasilan program ini akan dijadikan sebagai poin evaluasi kinerja bagi para camat, kepala desa, dan lurah. “Kesuksesan kegiatan ini tidak hanya mendukung kinerja pemerintah daerah, tetapi juga menjadi indikator utama dalam penilaian pemberantasan korupsi. Diharapkan seluruh perangkat daerah serius dalam mendukung kegiatan ini,” ucapnya mengakhiri.
Kegiatan ini dihadiri juga oleh Kajari Sergai Rufina Ginting, SH, MH, Kaban Bapenda Sri Rahmayani, S.Sos, M.Si, para camat, lurah, kepala desa, dan undangan lainnya. (MCS)
Bagikan keSergai
Dinas LH Sergai Respon Cepat Tanggapi Keluhan Masyarakat Soal Merebaknya Lalat
SERGAI, SuaraBorneo.com – Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) respon cepat keluhan masyarakat terkait merebak lalat diduga berasal dari salah satu ternak ayam, berlokasi di Pasar II, Dusun Durian, Desa Melati II Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (5/11) pagi.
Serbuan lalat ini menyebabkan keresahan masyarakat sekitar serta mengganggu proses belajar mengajar di sekolah sekitar ternak ayam tersebut, bahkan dinilai terancam mengganggu kesehatan.
Saat turun ke lokasi, Dinas LH Sergai tidak dapat bertemu pemilik ternak tersebut karena sedang tidak dilokasi, hanya beberapa pekerja namun tidak bisa memberikan keterangan.
Kemudian Dinas LH Sergai menilai banyak ditemukan tidak memenuhi aturan yang berlaku soal pencemaran Lingkungan Hidup.
Oleh karena itu, Dinas LH Sergai akan segera memanggil pihak pemilik/ pengusaha ternak ayam tersebut.
Pada kesempatan itu, Kepala Bidang Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Boy Sihombing, kepada wartawan mengatakan kedatangan kami (Dinas LH Sergai) kemari adalah melakukan peninjauan ke sebuah kandang ayam di Kecamatan Perbaungan setelah menerima laporan masyarakat terkait banyaknya lalat yang masuk ke rumah-rumah warga dan lingkungan sekolah.
Boy Sihombing mengatakan bahwa kunjungan DLH Sergai ini dilakukan sebagai respons atas pengaduan masyarakat melalui media sosial karena merebaknya lalat.
“Kedatangan kami kemari dalam rangka menindaklanjuti keluhan masyarakat. Banyaknya lalat yang mengganggu warga sekitar menandakan adanya potensi pencemaran lingkungan,” ujar Boy saat ditemui di lokasi kandang ayam tersebut.
Menurut Boy, Dinas Lingkungan Hidup Sergai berperan dalam pengawasan dan penegakan peraturan lingkungan.
“Jika kegiatan ini masih ingin berjalan dan mengikuti regulasi, kami siap mengarahkan dan melakukan pengawasan sesuai aturan,” tambahnya.
Dalam peninjauan tersebut, Boy menyebutkan bahwa pemilik kandang ayam tidak berada di tempat, dan warga sekitar enggan memberikan komentar terkait aktivitas di kandang ayam tersebut karena ketidakhadiran pemilik. Untuk itu, DLH Sergai berencana memanggil pemilik kandang ayam guna melakukan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) dan mediasi.
“Kami akan memanggil pemilik kandang ayam untuk mediasi dan mengetahui kesediaannya memperbaiki pengelolaan lingkungan. Jika tidak ada perbaikan, kami akan memberikan tenggang waktu dan kami juga akan memberikan teguran serta surat panggilan kepada pemilik kandang ayam,”papar Boy.
DLH Sergai, sebut Boy, juga mencatat sejumlah temuan terkait pengelolaan limbah di kandang ayam tersebut. Bahwa tidak ditemukan adanya kolam pengolahan limbah, dan saat panen ayam selesai limbah kandang tampak tidak dikelola dengan baik, termasuk limbah B3 seperti plastik dan karung yang berserakan di area kandang.
Sementara Darma selalu salah satu pekerja di kandang ayam tersebut menyatakan bahwa pihaknya rutin melakukan penyemprotan di area kandang ayam satu kali sehari setelah panen dan dua kali saat ada ayam masih dalam kandang.
“Kami bekerja berdua, dan saat ada ayam karena pemilik saat ini tidak berada ditempat. Kami melakukan penyemprotan dua kali sehari. Sekarang sudah dua minggu ayam selesai dipanen, memang saat ini sedang banyak lalat biasa gak seperti ini,”ujarnya. (Tim)
Bagikan keSei Rampah
Pemkab Sergai Gelar Apel Kendaraan Dinas, Pjs Bupati Tekankan Kepatuhan Pajak Demi Pembangunan Daerah
SEI RAMPAH, SuaraBorneo.com – Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) menggelar Apel Kendaraan Dinas di Lapangan Apel Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Senin (4/11/2024). Apel ini dipimpin oleh Penjabat sementara (Pjs.) Bupati Sergai H. Parlindungan Pane, SH, M.Si, didampingi oleh Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Sergai, Rusmiani Purba, SP, M.Si.
Apel ini juga dihadiri antara lain Asisten Administrasi Umum Ir. Kaharuddin, MM, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Sergai Raden Cici Sistiyansah, Inspektur Drs. Dimas Kurnianto, AP, SH, MM, MSP, Kadis Kominfo Ingan Malem Tarigan, SE, Kadis Kesehatan Sergai dr. Yohnly Boelian Dachban, Kadis Perkim Sofyan Suri, S.Sos, MM, Kepala Satpol-PP Sergai Mhd. Wahyudhi, S.STP, M.Si, dan ASN yang bertanggung jawab atas pengelolaan kendaraan dinas.
Dalam sambutannya, Parlindungan Pane menekankan pentingnya apel ini sebagai langkah penertiban, pengamanan, dan pemeriksaan terhadap kepatuhan bayar pajak kendaraan dinas milik Pemkab Sergai. “Langkah ini dilakukan untuk memastikan kendaraan dinas yang kita miliki tertib administrasi dan memenuhi kewajiban pajak yang berlaku,” ujarnya.
Dijelaskan oleh Pjs. Bupati Sergai, apel tersebut juga menjadi momen sosialisasi terkait program pemutihan pajak kendaraan bermotor (PKB) yang diluncurkan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Sumatera Utara. Program ini, jelasnya, yang berlangsung dari 21 Oktober hingga 31 Desember 2024, bertujuan meringankan beban masyarakat yang memiliki tunggakan denda PKB dan sekaligus membantu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Dalam Peraturan Gubernur Sumatera Utara Nomor 27 Tahun 2024, dijelaskan bahwa pemutihan ini mencakup pembebasan tunggakan pokok PKB untuk kendaraan bermotor sebelum tahun 2023, penghapusan denda PKB, serta diskon pokok PKB sebesar 5 persen bagi wajib pajak yang membayar sebelum jatuh tempo. Selain itu, denda pokok Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) ke II dan seterusnya serta pajak progresif juga dibebaskan dalam program ini,” papar Pjs. Bupati Sergai.
Program pemutihan pajak ini diharapkan oleh Parlindungan Pane dapat menggerakkan kesadaran masyarakat untuk memenuhi kewajiban pajak mereka.
“Dengan membayar pajak, termasuk pajak kendaraan bermotor, kita turut berkontribusi dalam pembangunan daerah,” ujarnya sembari menegaskan komitmennya terhadap pengelolaan aset dan pemanfaatan sumber daya daerah. (MCS)
Bagikan keKisaran
Peringati Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024, BRI Kisaran Siap Maju Bersama Indonesia Raya
KISARAN, SuaraBorneo.com – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Kisaran menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober 2024.
Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024 yang mengambil tema “Maju Bersama Indonesia Raya” ini dilaksanakan di Halaman BRI BO Kisaran di Kisaran, Senin (28/10/2024), dan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dalam membangun bangsa menjadi lebih baik.
Pada upacara tersebut, Branch Office Head BRI BO Kisaran selaku Inspektur Upacara membacakan amanat Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Ario Bimo Nandito Ariotedjo yang mengajak seluruh pemuda Indonesia agar terus menghidupkan nilai-nilai luhur yang diwariskan oleh generasi Sumpah Pemuda 1928.
Menteri Pemuda dan Olahraga mengingatkan, nilai-nilai kebersamaan perlu ditanamkan dalam menghadapi tantangan masa depan, terutama saat ini di masa transisi pemerintahan baru. Harapan ke depan adalah tercapainya Indonesia Emas 2045, yang akan mencerminkan bangsa yang maju dan sejahtera di tingkat global.
Menpora menegaskan pentingnya pekerja BRI untuk mengedepankan semangat gotong-royong dan kolaborasi dalam mengembangkan potensi kepemudaan.
“Semua potensi ini adalah aset besar yang bisa membangun kekuatan BRI, sekaligus mendukung target pembangunan nasional. Mari kita terus bersatu, bersemangat, dan berkontribusi demi kemajuan Indonesia,” ungkapnya.
“Upacara Hari Sumpah Pemuda ini kami laksanakan bukan sekadar seremoni, tetapi juga mengandung pesan kuat untuk seluruh pekerja BRI yakni bersatu dan berkolaborasi demi kejayaan Indonesia,” ujar Branch Office Head BRI BO Kisaran.
Fajrul Haq selanjutnya mengajak semua pihak untuk meneladani semangat Sumpah Pemuda yang mengutamakan persatuan dan kesatuan. Momentum Sumpah Pemuda menjadi kesempatan bagi seluruh elemen bangsa Indonesia khususnya pemuda-pemudi untuk memberikan sumbangsih yang sebesar-besarnya untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
“Semangat Sumpah Pemuda ini kita jadikan momentum untuk berkontribusi aktif dalam memajukan bangsa, untuk mencapai kondisi Indonesia yang Raya, Indonesia yang besar, serta Indonesia yang sejahtera,” pungkas Fajrul Haq.
Seluruh pekerja BRI BO Kisaran beserta supervisinya mengikuti upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024 dengan semangat dan khidmat, yang menginspirasi seluruh insan BRIlian untuk terus berperan aktif menjadi bagian dari perjalanan bangsa dalam semangat “Maju Bersama Indonesia Raya”. (red)
Bagikan keDaerah
Sinergi Pemerintah dan Swasta, Jalan Desa Buho Segera Dibangun Percepat Ekonomi
BINTANG BAYU, SuaraBorneo.com – Penjabat Sementara (Pjs.) Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Parlindungan Pane, SH, M.Si didampingi Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Sergai Rusmiani Purba, SP, M.Si, menghadiri acara peletakan batu pertama pengecoran jalan di Desa Buho menuju Kebun Bandar Pinang Estate, Kecamatan Bintang Bayu, Selasa (29/10/2024).
Dalam sambutannya, Pjs. Bupati Sergai mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kerja sama yang terjalin antara pemerintah dan pihak swasta melalui program public-private partnership dalam penyediaan infrastruktur.
“Pembangunan jalan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara pemerintah dan swasta yang bertujuan untuk kepentingan umum, sejalan dengan kebutuhan masyarakat,” ujarnya.
Dijelaskan oleh Parlindungan Pane, pembangunan jalan desa ini terdiri dari dua segmen. Pertama, pengecoran jalan sepanjang 491 meter dengan lebar 4 meter yang didanai melalui APBD Kabupaten Sergai tahun 2024 dengan anggaran sebesar Rp1,8 miliar. Sementara itu, segmen jalan sepanjang 502 meter di wilayah Hak Guna Usaha (HGU) Kebun Bandar Pinang Estate, termasuk drainase, sepenuhnya didanai oleh PT. Bandar Sumatera Indonesia.
“Ini merupakan langkah strategis untuk mendorong percepatan pembangunan daerah, terutama dalam peningkatan mobilisasi barang dan jasa serta menunjang ekonomi kerakyatan di Tanah Bertuah Negeri Beradat,” kata Parlindungan Pane. Ia juga berharap pembangunan ini dapat memberikan dampak positif bagi kelancaran roda perekonomian masyarakat di Desa Buho dan sekitarnya.
Pjs. Bupati juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan merawat infrastruktur yang telah dibangun, baik oleh pemerintah maupun swasta, demi keberlanjutan fasilitas ini dalam jangka panjang. Selain itu, ia mengapresiasi peran Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) yang terus berupaya optimal dalam mengarahkan pembangunan di Kabupaten Sergai.
Acara ditutup dengan peletakan batu pertama secara simbolis oleh sejumlah pihak, termasuk Pjs. Bupati Sergai dan Pj. Sekdakab Sergai.
Kegiatan ini dihadiri antara lain oleh Asisten Ekonomi Pembangunan Fitriadi, S.Sos, M.Si, Kadis PUTR Sergai Johan Sinaga, SE, Camat Bintang Bayu Alpian Purba SE, MM, jajaran Manajemen PT. Bandar Sumatera Indonesia, unsur Forkopimcam Bintang Bayu, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat. (Media Center Sergai)
Bagikan keParlemen
Anggota DPRD Sergai Masa Jabatan 2024-2029 Resmi Dilantik dalam Rapat Paripurna
SEI RAMPAH, SuaraBorneo.com – Penjabat Sementara (Pjs.) Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Parlindungan Pane, SH, M.Si menghadiri Rapat Paripurna DPRD dalam rangka pengucapan sumpah/janji anggota DPRD masa jabatan 2024-2029, yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Sergai, Sei Rampah, Senin (28/10/2024).
Dalam sambutan yang dibacakan oleh Pjs. Bupati Sergai Parlindungan Pane, SH, M.Si, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengucapkan selamat kepada para anggota DPRD yang baru dilantik. Tito mengapresiasi keberhasilan pelaksanaan Pemilu yang berlangsung tertib, damai, dan demokratis, serta berterima kasih kepada semua pihak, termasuk KPU, Bawaslu, pemerintah daerah, serta masyarakat yang telah berpartisipasi aktif dalam pesta demokrasi ini.
“Rangkaian Pemilu 2024 ini adalah bukti bahwa Indonesia merupakan bangsa yang menjunjung tinggi nilai demokrasi, dengan telah sukses menggelar pemilu ke-13 secara tertib,” ujar Tito dalam sambutannya.
Mendagri juga menekankan dua aspek utama yang harus diperhatikan oleh anggota DPRD yang baru dilantik. Pertama, kedudukan DPRD sebagai bagian integral pemerintahan daerah yang bermitra sejajar dengan kepala daerah. Kedua, meskipun anggota DPRD berasal dari partai politik, mereka diharapkan mendahulukan kepentingan publik di atas kepentingan pribadi atau golongan.
Menteri Tito Karnavian menggarisbawahi tiga fungsi utama DPRD yang tercantum dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014, yaitu fungsi pembentukan peraturan daerah (Perda), fungsi anggaran, dan fungsi pengawasan. Perda yang dihasilkan DPRD, menurut Tito, harus mampu merefleksikan aspirasi rakyat dan memecahkan masalah tanpa menambah beban masyarakat. Di sisi lain, fungsi anggaran hendaknya mengedepankan kesejahteraan rakyat, bukan kepentingan kelompok atau pribadi.
Dalam fungsi pengawasan, Tito mengingatkan bahwa anggota DPRD memiliki hak interpelasi, hak angket, dan hak menyatakan pendapat. Hak-hak tersebut, lanjut Tito, bertujuan menciptakan mekanisme checks and balances dalam tata kelola pemerintahan daerah.
Selain itu, Tito mengajak anggota DPRD dan kepala daerah untuk menjaga sinergi dalam menyongsong agenda Pilkada Serentak 2024. Ia berharap peran DPRD dalam pengawasan Pilkada dapat dimaksimalkan, termasuk dukungan kebijakan, sarana, prasarana, dan personil pengawasan.
“Pilkada Serentak 2024 bukan hanya tanggung jawab penyelenggara, tetapi juga tanggung jawab bersama seluruh komponen bangsa, termasuk DPRD di tingkat daerah,” tegas Tito.
Di akhir sambutan, Tito mengingatkan anggota DPRD baru untuk terus meningkatkan kompetensi melalui kegiatan pelatihan yang relevan dengan tugas-tugas legislatif, agar dapat menjalankan fungsi pemerintahan secara efektif dan berkelanjutan.
Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD masa jabatan 2024-2029 ini diikuti oleh 45 anggota DPRD Kabupaten Sergai dari 10 partai politik. Bertindak memimpin acara pelantikan yaitu Ketua Pengadilan Negeri Sei Rampah, Muhammad Sacral Ritonga, SH, MH. Terpilih pula sebagai Pjs. Ketua DPRD Kabupaten Sergai Togar Situmorang dari partai Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.
Hadir dalam kegiatan ini para Pimpinan dan Anggota DPRD masa jabatan 2019-2024, unsur Forkopimda, Mantan Bupati Sergai H.T. Erry Nuradi M.Si, Pj Bupati Langkat H.M. Faisal Hasrimy, Calon Bupati Sergai periode 2024-2029 H. Darma Wijaya, Calon wakil Bupati Sergai periode 2024-2029 Adlin Tambunan, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan para media massa. (Media Center Sergai).
Bagikan ke-
Umum2 tahun ago
BRI Cabang Labuan Gelar Gathering Program “GALA SPEKTA”
-
Banjarmasin2 tahun ago
Dukung Pembangunan Ekonomi Daerah, Bank Kalsel Teken Pinjaman Bilateral Bersama Bank BCA
-
Business2 tahun ago
Desain Baru Dan Fitur Canggih, Honda Luncurkan All New Honda BR-V Hadir Di Indonesia
-
Kalteng2 tahun ago
Warga Jalan Tendean Kapuas Ditemukan Tewas Gantung Diri
-
Banten2 tahun ago
Dirasa Cacat Prosedur, 6 Agen Hadir Audiensi Terkait Dugaan Mark Up BPNT Cikeusik Diduga Bukan Pemilik Agen Utama
-
Banjarmasin2 tahun ago
Toko Pertama UNIQLO Di Banjarmasin Resmi Dibuka, Ayo Buruan Belanja!
-
Jakarta2 tahun ago
Samanta, Sosok Wanita Pengusaha Kena Tipu, Beberkan Kasus Menimpa Dirinya
-
Hulu Sungai Selatan2 tahun ago
Setelah Jadi Saksi ASN PPATK Kini Ditetapkan Jadi Tersangka Minta Keadilan
-
Kalteng2 tahun ago
Polres Kapuas Ungkap Kasus Penganiayaan Dan 3 Kasus Pesetubuhan Anak Di Bawah Umur
-
Jakarta2 tahun ago
Polda Metro Ungkap Keterlibatan Irjen Teddy Minahasa dalam Peredaran Sabu, Berawal dari Temuan Sabu di Jakarta