Bupati Harapkan Pelayanan Berjalan Baik di Bulan RamadhanBupati Harapkan Pelayanan Berjalan Baik di Bulan Ramadhan – SuaraBorneo.com
Connect with us
TL-5

Kalteng

Bupati Harapkan Pelayanan Berjalan Baik di Bulan RamadhanBupati Harapkan Pelayanan Berjalan Baik di Bulan Ramadhan

Published

on

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat saat menyapa jajaran Pemkab Kapuas. (Foto: Ist)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat meminta kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Kapuas agar terus meningkatkan pelayanan terbaik di Bulan Ramadhan dan untuk terus berinovasi secara cerdas terkait bagaimana dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik.

“Saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemkab Kapuas yang sudah selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Kabupaten Kapuas, meskipun tengah berpuasa harus terus semangat tentunya dalam memberikan pelayanan yang prima,” ungkap Ben Brahim belum lama ini.

Dirinya mengatakan untuk kedepannya, semoga pelayanan yang diberikan Pemkab Kapuas dapat semakin lebih baik, khususnya dalam hal perbaikan-perbaikan yang diperlukan sehingga kedepannya dapat memberikan pelayanan kearah yang semakin lebih baik.

Ben Brahim juga menyampaikan harapannya agar pelayanan publilk di Kabupaten Kapuas dapat diberikan dengan berkualitas. “Inovasi dan gagasan baru dalam pelayanan publik juga harus mampu menjawab kebutuhan masyarakat terhadap pelayanan publik yang cepat, murah, tidak berbelit-belit, tidak ada pungli serta transparan dan akuntabel,” ujarnya.

Bupati Kapuas dua Periode tersebut juga mengharapkan jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas tetap konsisten memberikan kinerja terbaik untuk masyarakat Kabupaten Kapuas dan berusaha semaksimal mungkin memberikan pelayanan sebaik mungkin selama bulan Ramadhan. [ujang/ery-SB]

Bagikan ke

Kalteng

Pemkab Kapuas Dan PT Pelindo Lakukan Penandatanganan PKS Penggunaan Tanah Pelabuhan dan Dermaga KP3

Published

on

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi dan pihak PT Pelindo pada penandatangan PKS penggunaan tanah pelabuhan dan dermaga. (foto/istimewa)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Kalteng, Erlin Hardi melakukan penandatangan perjanjian kerja sama (PKS) penggunaan bagian tanah HPL Pelabuhan dan Dermaga bersama Sugianto

Sub Regional Head PT Pelabuhan Indonesia (PT Pelindo) Sub Regional Kalimantan.

Kegiatan bertempat di Aula Kantor PT Pelindo Banjarmasin Jalan Barito Hilir Banjarmasin Kalimantan Selatan, Jum’at (26/7/2024) pagi.

Turut hadir mendampingi Pj Bupati Kapuas, Kepala SOPD terkait serta jajaran dalam Pemerintah Kabupaten Kapuas lainnya.

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi, mengatakan, hari ini kita melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama penggunaan bagian tanah pelabuhan dan dermaga pelabuhan KP3 PT Pelindo di wilayah Ujung Murung Kuala Kapuas.

“Kami Pemkab Kapuas berterima kasih dan apresiasi pada PT Pelindo yang telah memberikan kesepakatan dan kesempatan untuk melakukan pemanfaatan dimana kondisi pelabuhan tersebut memang perlu pembenahan,” kata Erlin Hardi.

“Oleh karena itu dengan adanya kesepakatan kerja sama ini, Pemkab Kapuas akan dapat memanfaatkan lahan dan dermaga ini, yakni dapat digunakan sebagai tempat masyarakat bersantai dan sebagian tempat rekreasi, dan nanti space untuk bertambat perahu – perahu (sampan) juga kapal motor (klotok).

Disamping itu juga seiring perkembangan dapat diharapkan tumbuhnya perekonomian dengan memanfaatkan lokasi oleh berbagai UMKM di masyarakat,” ucap Orang nomor Satu di Kapuas ini.

Erlin Hardi melanjutkan Pemkab Kapuas berkoordinasi dengan PT Pelindo, dan kedepannya, harap Erlin Hardi, semoga dengan adanya sinergitas ini akan berkembang baik dan lebih lanjut dengan segala hal yang mungkin saja dapat kita kerjakan secara bersama.

Sementara itu, Sugianto Sub Regional Head PT Pelindo (Persero) Sub Regional Kalimantan mengatakan hari ini adalah hari yang bersejarah bagi PT Pelindo khususnya di Sub Regional Kalimantan.

Dia mengatakan pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam hal ini Pj Bupati Kapuas, Bapak Erlin Hardi, telah menggagas adanya kesepakatan kerjasama penggunaan lahan HPL termasuk dermaga yang ada di Kapuas.

“Kedepan, harapannya dengan adanya kerjasama ini mudah – mudahan optimalisasi atas adanya aset lahan dan dermaga milik PT Pelindo, dapat lebih bermanfaat bagi masyarakat. Memberikan objek menarik dalam bidang Pariwisata serta lainnya. Semoga terus terjalin kerjasama yang lebih berkembang,” pungkasnya.
(Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Uji Petik Bawaslu Kapuas Sampaikan Surat Imbauan Perbaikan Daftar Pemilih ke KPU

Published

on

Ketua Bawaslu Kapuas Iswahyudi Wibowo pada penyampaian rilis data pemilih. (foto/Suhaili)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kapuas Kalteng menyampaikan surat imbauan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kapuas.

Surat saran imbauan tersebut terkait tahapan pemutakhiran penyusunan daftar pemilih menghadapi pemilihan tahun 2024 Kabupaten Kapuas.

Hal ini disampaikan Ketua Bawaslu Kapuas Iswahyudi Wibowo ketika menggelar rilis kepada wartawan di Aula Hotel Al Madani Kuala Kapuas, Kamis (25/7/2024).

Menurutnya ini berdasarkan surat Bawaslu Kapuas ke KPU baik penyusunan daftar pemilih saran perbaikan dan pembentukan Partarlih. “Ini sebagai bentuk pencegahan pengawasan ketika dilakukan Bawaslu atas tahapan itu,” katanya.

Dikatakan pihaknya beserta jajaran kecamatan tingkat PKD telah melakukan pengawasan pembentukan Partarlih bahkan ada termasuk unsur parpol untuk kegiatan pencoklitan.

Lebih lanjut dikatakan hasil pengawasan uji petik jajaran Bawaslu Kapuas ditemukan pemilih TMS yakni meninggal dunia 1122.

Pemilih TNI 3 pemilih Polri 5 pemilih bukan Penduduk Setempat 5 pemilih Ganda 348 pemilih di bawah Umur 10 pemilh pindah domisili 324 sedangkan pemilih WNA 0.

“Oleh karena itu dalam rangka pengawasan Bawaslu Kapuas membuka Posko Kawal Hak Pilih menerima aduan masyarakat
di Kantor Bawaslu Jalan Maluku Kuala Kapuas terkait pelanggaran hak pilih serta di masing-masing kecamatan,” ujarnya. (Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Agenda 5 Tahunan Kapuas Tuan Rumah Pertemuan Raya II Bapak GKE se Indonesia

Published

on

Pertemuan Raya II Bapak GKE se Indonesia. (foto/Suhaili)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Pertemuan Raya II Bapak Gereja Kalimantan Evengelis (GKE) se Indonesia diselenggarakan di Kabupaten Kapuas Kalteng dihadiri ribuan kaum bapak.

Mereka hadir dari GKE Provinsi Kalbar Kalsel Kaltim Kaltara juga dari GKE Surabaya dan GKE DKI Jakarta.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Septedy kepada wartawan usai pembukaan di Hall Rujab Bupati Kapuas Kamis (25/7/2024) malam.

“Pertemuan Raya II ini merupakan agenda 5 tahunan Bapak GKE. Sebelumnya Pertemuan Raya I di Kabupaten Sintang Kalbar kemudian 5 tahun kedepan Pettemuan Raya III,” katanya.

Dikatakan tujuan dari pertemuan ini adalah saling bertukar pandangan menyamakan program persepsi serta membahas isu-isu nasional.

Dikatakan adapun Pertemuan Raya II dari tanggal 25 – 28 Juli 2024 dihadiri 902 dari 1500 yang hadir pada pertemuan ini.

Kemudian untuk rangkaian kegiatan seminar dengan nara sumber yakni Agustin Teras Narang Sekda Kabupaten Sintang serta pihak Kementerian Pertanian.

Lebih lanjut Sekda Kapuas Septedy mengatakan selain seminar juga diadakan lomba voval solo dan kuartet selain kegiatan UMKM.

Pertemuan Raya II dibuka resmi Staf Ahli Bidang Ekonomi Setdaprov Kalteng Yuas Elko mewakili Gubernur Kalteng Sugianto Sabran.

“Harapannya penyelenggaraan Pertemuan Raya II menjadi hal penting dalam rangka bertukar pikiran pandangan terkait berbagai program kini dan kedepannya,” katanya.

Pertemuan Raya II dihadiri Forkopimda Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi diwakili Sekda Kapuas Septedy serta para Kaum Bapak GKE. (Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Bawaslu dan PWI Gelar Kegiatan Pengawasan Partisipatif Melalui Media Massa

Published

on

Kegiatan Kopdar Bawaslu dan PWI Pengawasan Pertisipatif Media Massa. (foto/Suhaili)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kapuas Kalteng bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kapuas menggelar Kopdar Pengawasan Partisipatif Melalui Media Massa.

Kegiatan ini berkaitan persiapan pemilihan tahun 2024 kegiatan bertempat di Aula Hotel Al Madani Jalan Patih Rumbih Kuala Kapuas Kamis (25/7/2024).

Kegiatan dihadiri Kaban Kesbangpol Kapuas Yun Abut sekaligus membuka kegiatan para wartawan serta jajaran Bawaslu Kapuas.

Adapun narasumber Sri Hayati Ketua PWI Kapuas Jhon Retel Aprisandi serta Komisioner Bawaslu Provinsi Kalteng Siti Wahidah.

Ketua Bawaslu Kapuas Iswahyudi Wibowo mengatakan kegiatan ini memperkuat pengawasan Bawaslu namun pentingnya kerja sama melalui media massa untuk pengawasan partisipatif.

“Harapannya melalui kegiatan ini Bawaslu dan wartawan di Kapuas dapat bersinergi memperkuat pengawasan partisipatif,” katanya.

Ketua PWI Kapuas Sri Hayati mengatakan kegiatan ini merupakan kerja sama PWI baik KPU dan Bawaslu sebagai tindak lanjut surat Mendagri terkait pemilihan kepala daerah.

Sementara itu Kaban Kesbangpol Kapuas Yun Abut mengatakan sangat penting artinya menghadapi pemilihan tahun 2024 Kabupaten Kapuas khususnya dan Kalteng umumnya berjalan lancar.

“Pemkab Kapuas dalam hal ini terus sinergi bersama penyelenggara Pemilu stake holder untuk pelaksanaan pemilihan 27 November 2024 berjalan damai aman dan lancar,” ujarnya. (Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

DPRD Kapuas Gelar Paripurna Penyampaian Pendapat Akhir Fraksi Raperda RPJPD 2025-2045 Disetujui

Published

on

Rapat paripurna DPRD Kapuas pendapat akhir fraksi pendukung dewan Raperda RPJPD 2025-2045. (foto/istimewa)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas Kalteng menggelar rapat paripurna pendapat akhir fraksi-fraksi dewan terkait Raperda RPJPD Kabupaten Kapuas Tahun 2025-2045.

Agenda penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi bertempat di ruang rapat paripurna DPRD Kapuas Selasa (23/7/2024) dipimpin Waket II DPRD Kapuas Evan Rahman Saputra dihadiri Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi Forkopimda Sekda Kapuas Septedy Kepala OPD lingkup Pemkab Kapuas serta undangan lainnya.

Wakil Ketua II DPRD Kapuas Evan Rahman Saputra mengatakan paripurna hari adalah penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi pendukung dewan.

“Raperda RPJPD telah disampaikan pihak eksekutif pada rapat paripurna DPRD Kapuas Senin (22/7/2024). Sesuai mekanisme dewan dibahas dan hari ini penyampaian pendapat akhir Fraksi sekaligus penandatanganan persetujuan Raperda tersebut,” katanya.

Sementara itu Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi mengatakan Raperda RPJPD 2025-2045 Kabupaten Kapuas terkait pelaksanaan program pembangunan.

Dikatakan Pj Bupati program pembangunan seperti penguatan infrastruktur pertanian pendidikan kesehatan sarana fisik dll. Oleh karena itu tentunya dalam skala jangka panjang tentu ada perencanaan yang matang.

“Karena RPJPD tersebut merupakan program pemerintah daerah karena itulah harapannya dapat terlaksana dengan baik yang tujuan untuk kesejahteraan masyarakat,” ujarnya. (Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Program Desa Cerdas, Pemdes Mantangai Tengah Gelar Pelatihan Jurnalistik Desa

Published

on

Pemdes Mantangai Tengah pada kegiatan Pelatihan Jurnalistik Desa. (foto/istimewa)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Pemerintah Desa Mantangai Tengah Kecamatan Mantangai Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Pelatihan Jurnalistik Desa, Sabtu (20/7/2024).

Kegiatan bertempat di Aula Kantor Desa dibuka secara resmi oleh Penjabat (Pj) Kades Mantangai Tengah Sunardi juga Sekcam Kecamatan Mantangai.

Hadir Duta Literasi Digital Kabupaten Kapuas Gunawan Babinsa nara sumber Ahmad Suhaili tentang Jurnalistik Desa wartawan Suara Borneo. com Putra tentang Literasi Digital dan Sanksi Hukum Sekretaris Desa Ketua BPD para peserta pelatihan aparat Desa BPD serta Ketua RT setempat.

Pj Kades Mantangai Tengah Sunardi mengatakan kegiatan pelatihan jurnalistik dalam rangka pengembangan peningkatan program Desa Cerdas dan pengelolaan Website desa.

“Oleh karena itu pentingnya bagi kita bersama mengetahui tentang proses jurnalistik untuk publikasi informasi terkait pelaksanaan pembangunan pelayanan di desa sehingga untuk kemudian dapat diketahui oleh masyarakat,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan kegiatan
ini tentunya untuk menambah pengetahuan dan wawasan kita bersama mengetahui memahami jurnalistik.

Sementara itu Duta Literasi Digital Kabupaten Kapuas Gunawan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program kementerian.

“Kabupaten Kapuas dari 214 desa ada 15 desa untuk kegiatan ini. Harapannya melalui pelatihan Jurnalistik Desa Pemerintah Desa semakin berkembang terutama penyampaian informasi program Desa Cerdas,” ujarnya.
(Red/SB).

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi Hadiri Tiga Agenda Paripurna Dewan

Published

on

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi pada rapat paripurna DPRD Kapuas. (foto/Suhaili)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi menghadiri tiga agenda DPRD Kapuas yang digelar di ruang rapat paripurna Kantor DPRD Kapuas Jalan Tambun Kuala Kapuas, Senin (22/7/2024).

Paripurna DPRD Kapuas dipimpin Waket II Evan Rahman Saputra dihadiri Forkopimda Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi Sekda Kapuas Septedy Kepala OPD lingkup Pemkab Kapuas para anggota dewan dan undangan lainnya.

Rapat paripurna dewan kali ini tiga agenda yakni pertama paripurna Ke 1 masa persidangan III tahun 2024 tentang Penyampaian Raperda Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Kapuas Tahun 2025-2045.

Kedua pelaksanaan paripurna
ke 2 masa persidangan III Tahun 2024 tentang penyampaian Pemandangan Umum Fraksi-fraksi Penyampaian Laporan Pansus I II III terhadap 5 Buah Raperda Kabupaten Kapuas.

Penyampaian Pendapat Akhir Fraksi-fraksi Pendukung Dewan Terhadap 5 Buah Raperda Kabupaten Kapuas serta Penandatanganan dan Persetujuan Atas 5 Buah Raperda Kabupaten Kapuas.

Ketiga Rapat Paripurna ke 3 Masa Persidangan III Tahun 2024 jawaban Kepala Daerah Atas Pemandangan Umun Fraksi-fraksi Pendukung Dewan Terhadap Raperda RPJPD 2025-2045.

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi mengatakan untuk RPJPD 2025-2045 pelaksanaan program pembangunan jangka panjang Kabupaten Kapuas. “Harapannya ini menjadi indikator terkait pelaksanaan program pembangunan kedepan,” katanya.

Selanjutnya jelas Pj Bupati untuk 5 buah Raperda Kabupaten Kapuas 4 sudah disetujui sedangkan 1 Raperda yakni Kabupaten Layak Anak (KLA) ditunda sementara untuk kemudian dilengkapi. (Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi Hadiri Peringatan Hari Anak Nasional dan Pencanangan PIN Polio 2024

Published

on

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi pada peringatan Hari Anak Nasional dan Pencanangan PIN Polio tahun 2024. (foto/Suhaili)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi menghadiri Peringatan Hari Anak Nasional ke 40 serta Pencanangan PIN Polio 2024 yang digelar Pemerintah Kabupaten Kapuas, Selasa (23/7/2024).

Kegiatan bertempat di Hall Rujab Bupati Kapuas dihadiri Forkopimda Pj Ketua TP-PKK Kabupaten Kapuas Agustina Erlin Hardi Sekda Kapuas Septedy Ketua DWP Kapuas Apolonia pengurus PKK Kepala OPD lingkup Pemkab Kapuas serta anak-anak TK SMP SMA.

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi menyampaikan melalui kegiatan ini diharapkan peran serta bersama Pemerintah Daerah stakeholder masyarakat memperhatikan pertumbuhan perkembangan anak.

“Anak-anak adalah investasi masa depan aset bangsa yang harus kita perhatikan bersama. Karenanya tumbuh kembang pendidikan kesehatan menjadi sangat penting diperhatikan sehingga menjadi anak yang cerdas kreatif terampil dan kuat,” katanya.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kabupaten Kapuas dr Tri Setya Utami mengatakan kegiatan HAN ke 40 Tahun 2024 mengambil tema Anak Terlindungi Indonesia Maju dan sub tema Anak Merdeka Dari Kekerasan Perkawinan Anak Pekerja Anak dan Stunting dilaksanakan serentak secara nasional.

“Harapannya kegiatan ini menjadi momentum untuk menyadarkan kita bahwa kita berkewajiban memenuhi dan melindungi hak – hak anak,” katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kapuas dr Tonun Irawaty Pandjaitan mengatakan terkait pencanangan PIN 2024
merupakan bentuk komitmen
Pemerintah Daerah mendukung program-program dari pemerintah pusat.

Dijelaskannya kegiatan PIN Polio yang dilakukan di Kabupaten Kapuas ini merupakan stimulan dan terbukti pada hari ini seluruh Kecamatan juga turut melaksanakan kegiatan serupa.

“Diharapkan para orang tua agar dapat membawa anak-anaknya dari usia 0 hingga 7 tahun ke tempat atau pos-pos PIN Polio yang telah disiapkan untuk mendapatkan tetes Polio secara gratis,” ujarnya. (Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Kalteng

DPMD Laksanakan Penandatanganan Kerjasama Lounching CMS Dengan PT Bank Kalteng Cabang Kuala Kapuas

Published

on

Penandatanganan perjanjian Lounching Cash Management System (CMS) Pemkab Kapuas melalui DPMD dengan PT Bank Kalteng Cabang Kuala Kapuas. (foto/Suhaili)

KUALA KAPUAS, SuaraBorneo.com – Pemerintah Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) melaksanakan penandatangan perjanjian kerja sama Lounching Cash Management System (CMS) dengan PT Bank Kalteng Cabang Kuala Kapuas.

Kegiatan bertempat di Hall Rujab Bupati Kapuas Kamis (18/7/2024) dihadiri Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi diwakili Asisten I Setda Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Romulus sekaligus melakukan Lounching CMS Kadis PMD Kapuas Budi Kurniawan Pimpinan PT Bank Kalteng Cabang Kuala Kapuas Muhammad Rifai dan jajaran sejumlah OPD lingkup Pemkab Kapuas camat serta kades dan perangkat desa se Kabupaten Kapuas.

Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi dalam sambutannya dibacakan Asisten I Setda Kapuas Romulus mengatakan menjadi sebuah dukungan berharga dengan meningkatnya tranformasi dan akuntabilitas transparansi keuangan desa.

“Karenanya menjadi harapan kita bersama akan mendorong terwujudnya pembangunan desa yang lebih maju,” katanya.

Dikatakan kegiatan ini juga menjadi suntikan semangat tersendiri bagi pemerintah desa dalam membangun desa guna meningkatkan kesejahteraan desa melalui pengelolaan keuangan desa yang profesional efisien dan akuntabel.

Kepala Dinas PMD Kabupaten Kapuas Budi Kurniawan mengatakan kegiatan ini sesuai amanat Surat Edaran Menteri Dalam Negeri dan Pasal 2 Permendagri Nomor 20 Tahun 2018 tentang tata kelola keuangan desa yang mewajibkan transparan dan akuntabel.

“Alhamdulillah kita di Kabupaten Kapuas pada tahun 2024 ini sudah menerapkan berbasis online di seluruh desa. Hari ini Kita sudah lounching untuk seluruh desa di kabupaten Kapuas. Jadi sudah wajib melaksanakan ketika sudah melaksanakan Lounching CMS, ” katanya.

Harapannya lanjut Budi melalui CMS desa – desa menjadi penyelenggara pemerintahan yang profesional lebih transparan disamping juga lebih mudah pertanggungjawaban karena diawasi bersama oleh pemerintah dan masyarakat.

Sementara itu Pimpinan PT Bank Kalteng Cabang Kuala Kapuas Muhammad Rifai mengatakan kegiatan sebagai tindak lanjut dukungan pihak Bank Kalteng berdasar instruksi Pj Bupati Nomor : 400 10.2.2/1478/DPMD/XI/2023 tanggal 14 November 2023 tentang petunjuk pelaksanaan implementasi non tunai di Kabupaten Kapuas.

Dijelaskan layanan produk CMS coporate serta implementasi sistem transaksi non tunai melalui aplikasi tersebut. “Ini sejalan dengan visi misi Bank Kalteng yang selalu mendukung Pemerintah Daerah di Provinsi Kalimantan Tengah. Oleh karena itu melalui CMS harapannya memberikan kemudahan bagi Pemerintah Desa terkait pengelolaan belanja pada desa di wilayah Kabupaten Kapuas,” tutupnya. (Ujg/SB)

Bagikan ke
Continue Reading

Umum

Populer